Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

13

B. Identifikasi Masalah

1. Masih banyak permasalahan penggunaan narkoba, tawuran pelajar, dan pelecehan seksual. 2. Masih banyak para pelajar atau mahasiswa yang melakukan pelanggaran agama seperti melakukan hubungan seks pranikah dan aborsi. 3. Masih banyak pelajar atau mahasiswa yang memilih gaya hidup yang kurang sehat dan menderita penyakit HIVAIDS. 4. Masih banyak mahasiswa yang belum menggunakan pendekatan agama sebagai pedoman dalam berperilaku sehari-hari. 5. Berbagai permasalahan pada pelajar atau mahasiswa yang diakibatkan rendahnya religiusitas. 6. Belum ada penelitian yang mengkaitkan religiusitas dan wellness di Universitas Negeri Yogyakarta.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan identifikasi masalah yang telah dikemukakan diatas, maka penelitian ini dibatasi pada masih banyaknya pelajar atau mahasiswa yang belum mengimplementasikan religiusitas dalam kehidupan sehari – hari dan belum adanya penelitian yang mengkaitkan religiusitas dan wellness di Universitas Negeri Yogyakarta. 14

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah diatas, maka didapatkan rumusan masalah yakni 1 “Bagaimana karakteristik wellness mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta?”, 2 “Bagaimana karakteristik religiusitas mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta?”, 3 “Apakah terdapat hubungan antara religiusitas dan wellness pada mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta?”, 4 Bagaimana perbedaan Wellness dan Religiusitas pada pemeluk agama Islam, Hindu, Budha, Kristen, Katholik pada mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta?”.

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka tujuan penelitian ini yakni 1. Untuk mengetahui karakteristik wellness mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta 2. Untuk mengetahui karakteristik religiusitas mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta 3. Untuk mengetahui hubungan antara religiusitas dan wellness pada mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta. 4. Untuk mengetahui perbedaan wellness dan religiusitas pada pemeluk agama Islam, Hindu, Budha, Kristen, Katholik pada mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta. 15

F. Manfaat Penelitian