Uji Validitas Uji Reliabilitas Pengumpulan Data

Dimana P merupakan panjang kelas dengan rentang nilai tertinggi dikurangi nilai terendah. Rentang kelas sebesar 45 dan banyak kelas 3 yaitu sehat, resiko mengalami gangguan, dan gangguan. Sehingga diperoleh P=15. Dengan P= 15 dan nilai terendah 15 sebagai batas bawah kelas pertama, maka kesehatan jiwa anak usia sekolah dikategorikan atas kelas interval sebagai berikut: 46-60 sehat, 31-45 resiko mengalami gangguan, 15-30 gangguan.

4.6 Uji Validitas

Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen. Uji validitas instrumen ini dikonsultasikan kepada staf pengajar yang ahli pada bidang Keperawatan Jiwa di Departemen Keperawatan Komunitas – Jiwa Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara. Sebagian pernyataan dari instrumen penelitian yaitu pernyataan nomor 4, 7, 9, 11, 12, dan 13 dimodifikasi agar sesuai dengan tujuan penelitian dan mempermudah responden untuk memahami kalimat dalam instrumen tersebut.

4.7 Uji Reliabilitas

Untuk mengetahui kepercayaan reliabilitas instrumen dilakukan uji reliabilitas instrumen. Tujuan dilakukan uji reliabilitas instrumen ini adalah untuk mengetahui tingkat reliabilitas setiap pernyataan kuesioner serta untuk mengetahui konsistensi instrumen sehingga dapat digunakan untuk penelitian berikutnya dalam ruang lingkup yang sama. Dalam penelitian ini digunakan uji Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara reliabilitas yaitu dengan memberikan kuesioner terhadap 20 siswa yang memiliki kriteria yang sama dengan sampel penelitian. Menurut Polit Hungler 1995 suatu instrumen yang baru reliabel dengan uji Cronbach’s Alpha bila koefisiennya 0.70 atau lebih diperoleh dengan komputerisasi. Hasil dalam uji reliabilitas yang telah dilakukan adalah 0,763. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kuesioner gambaran kesehatan jiwa pada anak usia sekolah yang digunakan dalam penelitian ini adalah reliabel.

4.8 Pengumpulan Data

Data penelitian ini dikumpulkan di SD Negeri 200208 Padangsidimpuan Selatan. Adapun prosedur yang dilakukan dalam pengumpulan data yaitu : pada tahap awal peneliti mengajukan surat permohonan izin pelaksanaan penelitian pada institusi pendidikan Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara, kemudian permohonan izin yang telah diperoleh dikirim ke SD Negeri 200208 Padangsidimpuan Selatan. Setelah mendapat izin, peneliti melaksanakan pengumpulan data penelitian. Peneliti menentukan responden yang ingin diteliti sesuai yang telah ditentukan sebelumnya, selanjutnya peneliti menjelaskan kepada calon responden tersebut tentang tujuan, manfaat penelitian, kemudian calon responden tersebut diminta untuk menandatangani lembar persetujuan. Selanjutnya peneliti mengumpulkan data yang dibutuhkan untuk penelitian. Peneliti mengumpulkan data dengan cara memberikan kuesioner kepada responden. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara

4.9 Analisa Data