Metode Pengumpulan Data Instrumen Penelitian

Dengan keterangan O 1 adalah pretest yang diberikan sebelum diberikan perlakuan, O 2 adalah posttest yang diberikan setelah diberikan perlakuan, dan X 2 adalah perlakuan berupa penerapan pembelajaran inkuiri terbimbing.

E. Metode Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data digunakan metode dokumentasi dan metode tes. 1. Metode dokumentasi Metode ini digunakan untuk memperoleh daftar nama siswa dan nilai ujian akhir semester genap. Nilai inilah yang akan dimanfaatkan untuk menguji kesamaan kualitas kelas eksperimen dan kontrol pada tahap pendahuluan sebelum per- lakuan. 2. Metode tes Metode tes adalah pengumpulan data yang bertujuan untuk mengetahui hasil dari suatu perlakuan. Tes yang digunakan pada penelitian ini adalah: a. Pretest, yaitu uji awal sebelum dilakukan perlakuan pada sampel penelitian. b. Posttest, yaitu uji akhir atau tes akhir, yaitu tes yang dilaksanakan setelah perlakuan.

F. Instrumen Penelitian

Instrumen adalah alat yang berfungsi untuk mempermudah pelaksanaan sesuatu. Instrumen pengumpulan data merupakan alat yang digunakan oleh pengumpul data untuk melaksanakan tugasnya mengumpulkan data Arikunto, 1997. Pada penelitian ini, instrumen yang digunakan berupa soal-soal pretest dan postest yang masing-masing terdiri dari dua bagian, yaitu soal-soal penguasaan konsep yang berupa pilihan jamak dan soal-soal keterampilan mengkomunikasikan dalam bentuk soal uraian. Dalam pelaksanaannya kelas kontrol dan kelas eksperimen diberikan soal yang sama. Soal pretest pilihan jamak pada penelitian ini menggu- nakan soal dari penelitian Agustian 2011 yang telah diujicobakan di SMAN 16 Bandar Lampung dan telah dilakukan uji validitas butir soal terlampir. Soal postest pilihan jamak pada penelitian ini menggunakan soal dari penelitian Anindya 2011 yang telah diujicobakan di SMA YP Unila Bandar Lampung dan telah dilakukan uji validitas butir soal terlampir. Sedangkan untuk soal uraian pretest dan posttest menggunakan validitas isi, yaitu dengan cara judgment. Dalam hal ini dilakukan oleh dosen pembimbing penelitian untuk mengujinya. Pretest pada penelitian ini adalah materi pokok sebelumnya yaitu termokimia yang terdiri dari 20 butir soal pilihan jamak dan 6 soal uraian. Sedangkan soal posttest adalah materi pokok laju reaksi yang terdiri dari 20 butir soal pilihan jamak dan 6 butir soal uraian.

G. Prosedur Pelaksanaan Penelitian