Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

operasional OEOI sebesar 73,90 sehingga ditengarai menjadi kendala penurunan suku bunga kredit InfoBank No. 343, Oktober 2007. Besarnya laba perbankan yang dicapai bukan karena kerja keras pengelola bank, tetapi lebih banyak dipengaruhi kebijakan penurunan suku bunga oleh BI, subsidi keuangan negara dan ketidakadilan pengelola bank dalam menetapkan suku bunga kredit. Ini terlihat ketika suku bunga SBI turun, net interest margin justru meningkat. Ini berarti suku bunga kredit yang seharusnya sudah turun secara signifikan dibiarkan tinggi oleh perbankan. Banking Efficiency Award Bisnis Indonesia 2007 melakukan penilaian per kategori bank, diantaranya Bank BUMN 5 bank dengan nilai rata-rata 0,801; Bank BPD 26 bank dengan nilai rata-rata 0,727; Bank Swasta Nasional 71 bank dengan nilai rata-rata 0,679; Bank Devisa 35 bank dengan nilai rata-rata 0,732. Bank non Devisa 36 bank dengan nilai rata-rata 0,628; Bank campuran 17 bank dengan nilai rata-rata 0,750.

I.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan fenomena di atas, maka dirumuskan masalah sebagai berikut: 1. Apakah tingkat suku bunga Sertifikat Bank Indonesia SBI dan kredit yang diberikan berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap LDR Bank Devisa? 2. Apakah tingkat suku bunga Sertifikat Bank Indonesia SBI dan kredit yang diberikan berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap LDR Bank Non Devisa? p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Universitas Sumatera Utara 3. Apakah ada perbedaan kinerja keuangan yang diukur dari perbandingan Return on Assets ROA, Return on Equity ROE, Operations ExpensesOperations Income OEOI, Loan to Deposit Ratio LDR dan Net Profit Margin NPM antara Bank Devisa dan Bank Non Devisa?

I.3. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji: 1. Pengaruh tingkat suku bunga Sertifikat Bank Indonesia SBI dan kredit yang diberikan terhadap LDR Bank Devisa. 2. Pengaruh tingkat suku bunga Sertifikat Bank Indonesia SBI dan kredit yang diberikan terhadap LDR Bank Non Devisa. 3. Perbedaan kinerja keuangan yang diukur dari perbandingan Return on Assets ROA, Return on Equity ROE, Operations ExpensesOperations Income OEOI, Loan to Deposit Ratio LDR dan Net Profit Margin NPM antara Bank Devisa dan Bank Non Devisa.

I.4. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat: 1. Untuk kalangan perbankan sebagai pertimbangan atas kekuatan ataupun kelemahan yang terdapat dalam kinerja keuangan bank devisa dan bank non devisa. Dengan mengetahui kekuatan bank, maka dapat dimanfaatkan untuk pengembangan usaha bank. Sedangkan kelemahannya dapat dijadikan dasar p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Universitas Sumatera Utara untuk perbaikan di masa mendatang dalam menghimpun dana dan menyalurkannya kembali kepada masyarakat. 2. Untuk Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara dalam menambah studi kepustakaan dan sebagai bahan penelitian selanjutnya mengenai kinerja keuangan pada bank devisa dan bank non devisa di Indonesia. 3. Untuk memberikan wawasan tambahan bagi peneliti dalam melatih diri berfikir secara ilmiah di bidang Manajemen Keuangan khususnya yang berkaitan dengan kinerja keuangan perbankan. 4. Untuk peneliti selanjutnya sebagai bahan rujukan dengan kajian yang sama untuk melakukan pengembangan penelitian.

I.5. Kerangka Berpikir