Lokasi dan Waktu Persiapan Perangkat Keras Persiapan Perangkat Lunak Pendukung

Gambar 3.1 Model Spiral

3.2 Perencanaan

Pada tahap perencanaan ini dipersiapkan perangkat keras dan perangkat lunak yang mendukung perancangan website, menentukan data, informasi dan gambar apa yang akan dimasukkan dalam website, dan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk merancang dan merealisasikannya.

3.2.1 Lokasi dan Waktu

Tempat : Departemen Kependudukan dan Biostatistika, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara Waktu : 25 Agustus 2013 – 12 Desember 2013

3.2.2 Persiapan Perangkat Keras

Perangkat keras yang dibutuhkan dalam perancangan website adalah: 1. Perangkat Personal Computer yang terdiri atas monitor dan Central Processing Unit CPU. Spesifikasi komputer yang digunakan tidak perlu terlalu canggih. Prosessor Pentium 133 MHz sudah cukup, namun lebih baik jika menggunakan prosessor dengan spesifikasi yang lebih baik. 2. Interface telekomunikasi untuk berhubungan dengan internet, yakni modem. Universitas Sumatera Utara

3.2.3 Persiapan Perangkat Lunak Pendukung

Perangkat lunak yang digunakan untuk membuat website Departemen Kependudukan dan Biostatistika Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara adalah Adobe Dreamweaver CS4 Free Trial untuk membuat dokumen HTML dan PHP, Apache2triad, Adobe Photoshop 7 Free Trial untuk mendesain tampilan website. PHP digunakan untuk membentuk website dinamis, artinya PHP dapat membentuk suatu tampilan berdasarkan permintaan terkini. Misalnya, bisa ditampilkan isi database ke halaman web. Disamping itu PHP bersifat bebas dipakai, tidak perlu membayar untuk menggunakan perangkat lunak ini. 3.2.4 Persiapan Data dan Informasi Contentisi situs web yang berupa data dan informasi harus jelas. Harus ada perundingan lebih dahulu dengan pihak departemen, data dan informasi apa saja yang akan dimasukkan. Setelah berunding dan memperoleh izin, akhirnya diambil kesepakatan untuk memasukkan informasi dan data berikut ; a Header berisi tulisan Departemen Kependudukan dan Biostatistika, dan alamat lengkapnya. b Menu kiri yang terdiri atas 1. home Halaman ini adalah halaman utama website. Jika di browser atau dijalankan maka user akan melihat ringkasan profil dan gallery Departemen Kependudukan dan Biostatistika Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara 2. Profil Halaman profil.php disusun dengan tag-tag HTML yang merupakan isi web yang statis. Dalam halaman ini ditampilkan profil dari Departemen Kependudukan dan Biostatistikabeserta alamat lengkapnya, visi, dan misi Departemen Biostatistika dan Kependudukan. 3. Struktur Organisasi Halaman struktur Organisasi disusun dengan tag-tag HTML yang merupakan isi web yang statis. Dalam halaman ini ditampilkan struktur organisasi Departemen Kependudukan dan Biostatistika Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara. 4. Matakuliah Halaman matakuliah menampilkan deskripsi matakuliah, syarat pengambilan matakuliah, di Departemen Kependudukan dan Biostatistika. 5. Berita Halaman berita menampilkan informasi seputar kegiatan yang dilaksanakan oleh Departemen Kependudukan dan Biostatistika Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara 6. Fasilitas Halaman fasilitas menampilkan fasilitas-fasilitas yang dimiliki oleh Departemen. Universitas Sumatera Utara 7. Galleri Foto Berisi tentang foto-foto kegiatan di Departemen Kependudukan dan Biostatistika 8. Pengaduan Halaman pengaduan menampilkan form layanan pengaduantanya jawab yang disediakan oleh Departemen Kependudukan dan Biostatistika. 9. Event Halaman event menampilkan kegiatan atau acara yang akan dilaksanakan oleh Departemen Kependudukan dan Biostatistika 10. Polling Berisi point pendapat user tentang penting tidaknya website ini dirancang. 11. Counter Berisi jumlah kunjungan user atau pengguna website Departemen Kependudukan dan Biostatistika c Menu kanan yang terdiri atas 1. Buku Tamu Berisi kolom yang dapat digunakan untuk meninggalkan jejak dari para tamu. Tamu memberitahu bahwa dia telah berkunjung ke website Departemen Kependudukan dan Biostatistika 2. Artikel Halaman artikel menampilkan artikel yang ditulis oleh dosen, dan mahasiswa Departemen Kependudukan dan Biostatistika. Universitas Sumatera Utara 3. Dosen Halaman dosen menampilkan profil dosen pengajar Departemen Kependudukan dan Biostatistika 4. Buku Skripsi Halaman buku skripsi menampilkan informasi judul skripsi, deskripsi singkat yang ditulis oleh Mahasiswa Kependudukan dan Biostatistika 5. Alumni Halaman alumni menampilkan profil alumni Departemen Kependudukan dan Biostatistika 6. Kritik saran Berisi kolom yang dapat digunakan untuk memberikan saran dan komentar secara umum kepada pihak Departemen Kependudukan dan Biostatistika. 7. Kontak Halaman kontak menampilkan form hubungi kami atau cara untuk berkomunikasi dengan staf Departemen Kependudukan dan Biostatistika d. Footer, yang berisi informasi mengenai Alamat, Departemen Kependudukan dan Biostatistika dan informasi pembuat website. f. Admin Halaman Admin dipisahkan dari halaman index dengan menggunakan url khusus untuk mengakses halaman ini, karena halaman ini berguna untuk pengamanan data. Halaman ini berisi tentang penginputan, pengeditan, dan Universitas Sumatera Utara penghapusan data dosen, berita, fasilitas, info judul skripsi, daftar alumni, event , buku tamu, dan lainnya.

3.3 Perekayasaan