Metode Pengumpulan Data METODE PENELITIAN

38 2. Panduan atau pedoman wawancara Pedoman wawancara merupakan suatu tulisan singkat yang berisikan daftar informasi yang akan atau yang perlu dikumpulkan. Daftar ini dapat pula dilengkapi dengan pertanyaan-pertanyaan deskriptif dan struktural untuk menggali informasi dari informan Afrizal, 2015: 135. Daftar informasi dalam pedoman wawancara terdiri dari 9 kategori seperti pada kisi-kisi lembar observasi. Pedoman wawancara dibuat berupa angket agar data yang diperoleh dapat difokuskan pada permasalahan penelitian.

H. Pengujian Keabsahan Data

Pengujian keabsahan data hampir sama dengan uji validitas dan reliabilitas pada penelitian kuantitatif. Menurut Sugiyono 2014: 366, uji keabsahan data pada penelitian kualitatif ada empat bentuk yaitu a uji kredibilitas data validitas internal, b uji dependabilitas reliabilitas data, c uji transferabilitas validitas eksternal, dan d uji konfrimabilitas objektivitas. Namun uji kredibilitas data lah yang paling utama karena dalam penelitian kualitatif mengutamakan kualitas tipologi data Afrizal, 2015: 167. 1. Uji Kredibilitas Menurut Moleong dalam Andi Prastowo 2012: 266 mengemukakan bahwa uji kredibilitas merupakan pengganti konsep validitas internal pada penelitian non kualitatif yang bertujuan melaksanakan pemeriksaan sehingga tingkat kepercayaan penemuan kita dapat dicapai dan menunjukkan derajat kepercayaan hasil-hasil penemuan dengan jalan pembuktian terhadap kenyataan ganda yang sedang diteliti. Uji kredibilitas dalam penelitian ini menggunakan teknik member check.. Teknik member check merupakan proses pengecekan data yang kita peroleh 39 kepada pemberi data yang bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh data yang kita peroleh sesuai dengan apa yang diberikan oleh pemberi data. 2. Uji Dependabilitas Uji dependabilitas pada penelitian kualitatif dilakukan dengan melaksanakan audit terhadap keseluruhan proses penelitian Andi Prastowo, 2012: 274. Auditor dalam uji dependabilitas adalah Bapak Putut Hargiyarto selaku pembimbing. 3. Uji Konfirmabilitas Uji konfrimabilitas berarti menguji hasil penelitian yang dihubungkan dengan proses penelitian dilakukan. Jika hasil penelitian merupakan fungsi dari proses penelitian, maka penelitian itu telah memenuhi standar konfirmabilitas Sugiyono, 2012. Uji konfirmabilitas dilakukan oleh Bapak Petrosian Haryanto.

I. Teknik Analisis Data

Analisis data dalam penelitian kualitatif merupakan suatu proses yang sistematis untuk menentukan bagian-bagian dan saling berkaitan antara bagian- bagian dan keseluruhan dari data yang telah dikumpulkan untuk menghasilkan klasifikasi atau tipologi Afrizal, 2015: 175. Analisisi data dalam penelitian kualitatif pada hakikatnya adalah suatu proses. Ini mengandung pengertian bahwa pelaksanaannya sudah harus dimulai sejak tahap pengumpulan data di lapangan kemudian dianalisis secara intensif setelah data terkumpul seluruhnya Andi Prastowo, 2012: 237. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data model Miles dan Huberman. Proses analisis model Miles dan Huberman terdiri dari tiga langkah yaitu reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan atau verifikasi Miles dan Huberman dalam Andi Prastowo, 2012: 242. Pemilihan