Tipe Penelitian Subjek dan Objek Penelitian Populasi dan Sampel

xv

C. Pembatasan Masalah dan Perumusan Masalah

1. Pembatasan masalah

a. Penelitian ini dilakukan di Perpustakaan Umum Jakarta Barat b. Bagian yang diteliti adalah pengguna jasa layanan referensi di Perpustakan Umum Jakarta Barat

2. Perumusan Masalah

a. Koleksi referensi apa yang dimiliki Perpustakaan Umum Jakarta Barat? b. Bagaimana pelaksanaan layanan referensi umum di Perpustakaan Umum Jakarta Barat? c. Bagaimana pemanfaatan koleksi referensi umum oleh pengguna jasa di Perpustakaan Umum Jakarta Barat? d. Apa alasan pengguna tidak menggunakan koleksi referensi?

D. Metode Penelitian

1. Tipe Penelitian

Tipe penelitian yang digunakan penulis dalam penelitiannya yaitu Deskripif, yang dapat diartikan sebagai prosedur pemecahan masalah yang diselidiki dengan menggambarkan melukiskan keadaan subyek obyek penelitian seseorang, lembaga, masyarakat, dan lain-lain pada saat sekarang berdasarkan fakta-fakta yang tampak atau sebagaimana adanya 4 . 4 Nawawi H Badari Metode Penelitin Bidang Sosial Yogyakarta: Gajah Mada University press, 2003 hal 63 xvi Penelitian ini dilakukan untuk memberikan gambaran yang lebih detail mengenai gejala atau fenomena. Hasil akhir penelitian ini biasanya berupa tipologi atau pola-pola mengenai fenomena yang sedang dibahas 5 Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif karena data-datanya diolah secara stastistik bentuk penelitian ini adalah studi kasus karena hanya membatasi pada satu perpustakan saja yaitu Perpustakaan Umum Jakarta Barat dari seluruh perpustakan yang ada di daerah Jakarta.

2. Subjek dan Objek Penelitian

Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah pengguna jasa Perpustakaan Umum Jakarta Barat yang sedang berada di ruang refernsi, sedangkan objek penelitiannya adalah pemanfaatan koleksi referensi oleh pengguna yang berada di ruang refernsi.

3. Populasi dan Sampel

Peneliti menentukan populasi penelitian, adapun yang dijadikan populasi dalam penelitian ini adalah pengguna jasa Perpustakan Umum Jakarta Barat yang datang memanfaatkan layanan referensi baik anggota maupun non anggota. Dari laporan tahunan kunjungan pengguna ke ruang referensi Perpustakaan Umum Jakarta Barat tahun 2007 jumlah pengunjung yang datang sebanyak 10099 orang, maka penulis menetapkan jumlah populasi dalam penelitiannya berdasarkan jumlah rata-rata pengunjung dalam sebulan. 5 Bambang Prasetyo, Lina Miftahull Jannah Metode Penelitian Kuantitatif Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2007 h. 42 xvii Jadi 10099 orang : 12 bulan = 841. hasil yang berjumlah 841 orang inilah yang kemudian penulis tetapkan sebagi populasi untuk penelitian Sedangkan untuk penarikan sampel nya peneliti merujuk pada pendapat Suharmi Arikanto yang menyatakan “Jika populsi lebih dari seratus orang, maka sampel dapat diambil 10 - 15 atau 20 - 30 atau sesuai dengan kemampuan peneliti” 6 . Karena keterbatasan dana dan waktu peneliti, untuk itu peneliti mengambil 10 dari populasi yang akan dijadikan sebagai sampel. Jadi 841 x 10 = 84. 84 orang inilah yang akan dijadikan sebagai sampel penelitian. Sampel yang digunakan adalah sampel secara tidak acak Purposive Sampel. Dalam hal ini sampel yang dipilih berdasarkan pertimbangan tetentu, sedangkan pertimbangan tersebut harus berdasarkan tujuan penelitian. Cara pengambilan sampel ini ialah kita memilih grup dari populasi sedemikian rupa sehingga sampel yang dipilih mempunyai sifat yang sesuai dengan sifat-sifat populasi. Jadi dalam hal ini kita harus mengetahui terlebih dahulu sifat-sifat populasi tersebut dan sampel akan ditarik diusahakan mempunyai sifat-sifat populasi tersebut 7 . 6 Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik Jakarta: Bina Aksara, 1986 cet.3 hal 107 7 Masri Singarimbun Metode Penelitian Survei, Jakarta: LP3ES, 1985 hal 122 xviii

4. Teknik pengumpulan data untuk peneitian ini adalah: a.