Definisi Operasional Deskripsi Operasional dan Pengukuran Variabel

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Deskripsi Operasional dan Pengukuran Variabel

3.1.1. Definisi Operasional

Definisi operasional dan pengukuran variabel berisi pernyataan tentang pengoperasional atau pendefinisian konsep-konsep penelitian menjadi variabel-variabel penelitian termasuk penetapan cara dan satuan pengukuran variabelnya. Variabel – variabel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Y adalah Pemilihan Karir sebagai variabel terikatnya, sedangkan untuk variabel bebasnya adalah: 1. Penghargaan Finansial X 1 2. Lingkungan Kerja X 2 Untuk mempermudah definisi operasional dan pengukuran variabel yang berhubungan dengan penelitian ini adalah : 1. Penghargaan Finansial X 1 Penghasilan atau gaji merupakan hasil yang diperoleh sebagai kontraprestasi dari pekerjaan yang telah diyakini secara mendasar bagi sebagian besar perusahaan sebagai daya tarik utama untuk memberikan kepuasan kepada karyawannya. Penghargaan finansial sebagai balas jasa atas keikutsertaannya dalam pencapaian sebagian tujuan perusahaan. 30 Perusahaan memungkinkan untuk membayar para anggotanya lebih dari sekedar gaji atau upah pokok saja, tetapi dimungkinan pula untuk memberikan berbagai tunjangan, serta penghargaan baik yang material maupun non material sesuai dengan prestasi masing-masing. 2. Lingkungan Kerja X 2 Lingkungan kerja merupakan kondisi atau suasana yang kondusif, yang nyaman, enak, menggairahkan, sehingga mereka merasa bersemangat, bergairah dan memperoleh kepuasan dalam bekerja. yang sekaligus meningkatkan produktivitas organisasional atau perusahaan. Sifat pekerjaan, tingkat persaingan dan banyaknya tekanan kerja merupakan faktor lingkungan pekerjaan. Lingkungan kerja yang kondusif untuk bekerja karena mengingat manusia yang mempunyai karakteristik yang sangat heterogen, kebutuhan yang beragam, perasaan yang berlainan, emosi yang tidak sama dan masih banyak lagi unsur yang terdapat dalam jiwa dan fisik manusia yang memerlukan penanganan secara profesional. 3. Pemilihan Karir Y Dalam memilih karir yang akan dijalani, mahasiswa memiliki berbagai pertimbangan, baik secara keseluruhan maupun berdasarkan gender maka setiap mahasiswa yang akan terjun ke dalam dunia bisnis dapat dengan tepat memilih karir yang akan dijalankan.

3.1.2. Pengukuran Variabel