Latar Belakang Rumusan Masalah

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Koperasi merupakan salah satu organisasi yang berperan penting dalam peningkatan perekonomian masyarakat.Koperasi diharapkan mampu membantu masyarakat dalam pengelolaan dana agar keadaan ekonomi masyarakat dapat lebih baik sehingga tidak menimbulkan kesenjangan sosial dan mempermudah masyarakat dalam kegiatan mengatur keuangan. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 17 tahun 2012 menyebutkan bahwa misi koperasi adalah berperan nyata dalam rangka mewujudkan misinya yaitumengembangkan dan memberdayakan tata ekonomi nasional yang berdasarkan atas asas kekeluargaan dan demokrasi ekonomi dalam rangka mewujudkan masyarakat maju,adil,dan makmur.Koperasi harus senantiasa diarahkan dan didorong agar dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan anggotanya agar mampu mengatasi ketimpangan ekonomi dan kesenjangan sosial, sehingga lebih mampu berperan sebagai wadah kegiatan ekonomi rakyat. Salah satu wujud nyata dari kegiatan koperasi adalah dengan mendirikan koperasi simpan pinjam.Tujuan koperasi simpan pinjam pada umumnya yaitu bertugas mengelola dana masyarakat yang nantinya akan dipergunakan kembali untuk kepentingan masyarakat itu sendiri. Kegiatan pengelolaan dana masyarakat tersebut dapat berjalan lancar apabila koperasi dalam keadaan baik. Selain itu, dengan pengelolaan dan kinerja yang baik akan semakin meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap koperasi dan dapat meningkatkan kepuasan pelanggan terhadap pelayanan koperasi tersebut. Maka dari itu, koperasi perlu menjaga kinerjanya. Berdasarkan uraian latar belakang diatas, penulis tertarik untuk melakukan penelitian terhadap kinerja Koperasi Karyawan Muria Gemilang terkait dengan kesehatan kinerja Koperasi Karyawan Muria Gemilang.

B. Rumusan Masalah

Bagaimana tingkat kesehatan Koperasi Karyawan Muria Gemilang pada tahun 2012 sampai dengan tahun 2014 berdasarkan Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Republik Indonesia No.14PerM.KUKMXII2009 ?

C. Tujuan Penelitian