Visi dan Misi Perusahaan Lokasi Perusahaan Organisasi dan Manajemen Perusahaan 1. Struktur Organisasi Perusahaan

PT. Pacific Chemicals Indonesia merupakan perusahaan subsidiary dari The Dow Chemical Company The DCC, dan pada tahun 1989 The Dow Chemical Company bekerjasama dengan Eli Lily and Company yang bergerak dibidang pertanian dan bioteknologi mendirikan Dow Elanco. Kemudian perusahaan ini berganti nama menjadi PT. Dow AgroSciences Indonesia pada tahun 2002. PT. Dow AgroSciences Indonesia merupakan salah satu perusahaan terbesar dunia di bidang pertanian yang berpusat di Amerika Utara dan memiliki berbagai cabang seperti Asia Pacific, Jepang, Afrika Selatan, dan Eropa. Sampai sekarang ini PT. Dow AgroSciences Indonesia Medan menghasilkan berbagai produk herbisida dengan merek dagang antara lain: DMA6, Nurelle D505EC, Clincher100EC, Starane200EC, Fencer25OD, Tordon101, Goal2E, Garlon480EC, Clincher100EC, dan lain sebagainya. Sedangkan untuk produk insektisida yang dihasilkan seperti: Dursban200EC, Success25SC, Lentrek400EC, NurelleEC, Nurelle10EC, Proaxis15 CS dan sebagainya. PT. Dow AgroSciences Indonesia merupakan perusahaan di Indonesia yang ikut berperan aktif didalam peningkatan produksi dibidang pertanian, perkebunan, kehutanan, dan lingkungan permukiman.

3.2. Visi dan Misi Perusahaan

Adapun visi dari PT. Dow AgroSciences Indonesia adalah “Kami merupakan perusahaan terkemuka yang secara konstan meningkatkan apa yang menjadi kebutuhan esensial untuk kemajuan umat manusia dan menyediakan Universitas Sumatera Utara berbagai solusi, baik yang berkaitan dengan bidang agrikultur maupun dalam hal kebutuhan pasar, berkaitan dengan aspek bahan kimia, biologis, dan genetik”. Misi dari perusahaan ini adalah “ Menjadi perusahaan yang paling besar, paling menguntungkan dan merupakan perusahaan kimia yang paling peduli didunia”.

3.3. Lokasi Perusahaan

Pabrik PT Dow AgroSciences Indonesia terletak berlokasi di Jalan Sisingamangaraja km 9,5, Desa Timbang Deli, Kecamatan Medan Amplas, Kotamadya Medan, Sumatera Utara, dan terletak diatas tanah seluas 2,5 ha. Pada areal ini selain pabrik, juga didirikan bangunan kantor, laboratorium, tempat penyimpanan bahan baku dan gudang produk jadi, workshop, dan fasilitas lainnya untuk karyawan seperti ruang P3K, kantin, kamar mandi, musholla, ruang ganti pakaian beserta loker untuk setiap karyawan pabrik. 3.4. Organisasi dan Manajemen Perusahaan 3.4.1. Struktur Organisasi Perusahaan Struktur organisasi menyatakan pola hubungan antar posisi yang menunjukkan kedudukan, tugas, wewenang, serta tanggungjawab yang berbeda-beda dalam suatu organisasi perusahaan. PT Dow AgroSciences Indonesia Medan menggunakan struktur fungsional didalam menjalankan organisasi perusahaan Struktur organisasi dapat dilihat pada Universitas Sumatera Utara lampiran 7. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi tingkat hirarki penugasan dari atasan pada bawahan sehingga tidak terjadinya lapisan pimpinan yang banyak, sehingga batasan antara atasan dan karyawan tidak terlalu jauh jaraknya dan hubungan komunikasi dapat terjalin dengan baik antar sesama pekerja. Organisasi ini didorong untuk empowered yang artinya memberdayakan karyawan untuk lebih dapat mengambil suatu keputusan yang bebas dan bijaksana dengan memperhatikan batasan-batasan boundaries yang diberikan oleh perusahaan, sehingga diharapkan karyawan dapat mencapai tingkat kepuasan dan produktivitas yang lebih tinggi.

3.4.2. Uraian Tugas dan Tanggungjawab

PT Dow AgroSciences Indonesia Medan memiliki beberapa departemen yang saling berhubungan dan mempengaruhi satu dengan yang lainnya. Apabila salah satu dari departemen tersebut tidak berjalan dengan baik maka akan mempengaruhi proses produksi. Secara garis besar akan diuraikan pembagian tugas dan tanggungjawab dari masing-masing jabatan pada PT Dow AgroSciences Indonesia Medan, yakni: 1. SiteProduction Leader Plant Manager Tugas dan tanggungjawab sebagai berikut: a. Memimpin organisasi perusahaan untuk menetapkan visi dan misi, membuat rencana jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang yang sejalan dengan strategi perusahaan. Universitas Sumatera Utara b. Memimpin organisasi perusahaan dalam usaha peningkatan kinerja pabrik secara terus menerus dan bertanggungjawab atas keselamatan kerja, perlindungan lingkungan dan hubungan sosial dengan warga serta pemerintahan sekitar perusahaan. c. Bertanggungjawab dalam membimbing dan meningkatkan prestasi dan karir bawahan. d. Menerima dan merangkumkan laporan dari seluruh bagian dan meneruskan laporan tersebut ke manajemen yang lebih tinggi. 2. Plant Office Professional Tugas dan tanggungjawab sebagai berikut: a. Membantu Plant Manager dalam kegiatan perusahaan sehari-hari.

b. Melakukan kegiatan administrasi di pabrik.