Data Data, Sumber Data dan Teknik Pengumpulan Data

41

3.3 Lokasi dan Waktu Penelitian

3.3.1 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian adalah objek penelitian dimana kegiatan penelitian dilakukan. Penelitian ini akan dilakukan di SMA Negeri 4 Kota Tegal, yang beralamat di jalan Dr. Setiabudi No. 32 Kota Tegal 52122. Lokasi tersebut dipilih karena SMA Negeri 4 Kota Tegal merupakan salah satu sekolah yang ditunjuk pemerintah untuk melaksanakan kurikulum 2013.

3.3.2 Waktu Penelitian

Waktu Penelitian dimulai pada bulan Juli 2015 sampai dengan selesai mengikuti kondisi lapangan, dengan tahapan sebagai berikut: 1. Tahap Persiapan 2. Tahap Pelaksanaan 3. Tahap Analisis Data 4. Tahap Penyusunan Laporan

3.4 Data, Sumber Data dan Teknik Pengumpulan Data

3.4.1 Data

Data meliputi bahan-bahan yang direkam secara aktif oleh orang yang melakukan studi, seperti transkip wawancara dan catatan dari lapangan hasil observasi pelibatan. Data juga meliputi segala sesuatu yang diciptakan orang lain dan yang ditemukan periset, misalnya buku harian, foto, dokumen resmi, dan artikel surat kabar. 42 Data yang dikumpulkan ialah data yang berhubungan dengan rincian fokus peneliti yaitu pengelolaan kurikulum. Jenis data dalam penelitian ini dibedakan menjadi dua macam yaitu: 1 data primer, yaitu berupa data hasil observasipengamatan awal terhadap fenomena lapangan, kegiatan guru TIK, guru, tenaga kependidikan, dan siswa yang berkaitan dengan peran guru TIK, layanan yang dilakukan serta hambatan-hambatan dalam pelaksanaannya. 2 data skunder merupakan data lain penguat dari data primer yang mencakup segala jenis kegiatan guru TIK yang berupa rekaman atau dokumen. Data primer didapat langsung dari sumbernya secara langsung, yaitu kepela sekolah, guru, dll. Sumber data sekunder berupa dokumen yang disiapkan untuk melaksanakan pengelolaan program-program, foto-foto, rekaman kegiatan dan catatan lain yang berkaitan dengan kegiatan kepala sekolah. Bogdan dan Biglen 1990: 92 berpendapat bahwa yang dimaksud dengan data adalah bahan-bahan kasar mentah yang dikumpulkan para periset dari dunia lapangan yang ditelitinya, bahan-bahan itu berupa hal-hal khusus yang menjadi dasar analisa. Sukardi 2006: 47 berpendapat agar informasi atau data lapangan dari responden dapat dikumpulkan, peneliti kualitatif naturalistik dianjurkan untuk melakukan sendiri atau terjun dan berinteraksi dengan responden. Tujuannya adalah agar diperoleh data primer yaitu data yang berasal dari orang yang mengalami sendiri atau dari orang pertama yaitu responden yang bersangkutan secara maksimal. 43 Penulis ingin mendapatkan data dari data yang peneliti butuhkan berupa data primer maupun sekunder yang dikumpukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.

3.4.2 Sumber Data