Pembahasan Kelayakan Media Pembahasan

Berdasarkan hasil rata-rata kelas kontrol 13,50 sedangkan rata-rata kelas eksperimen 15,90. Dengan signifikan 0,346 0,005 yang berati homogen sehingga t-test menggunakan nilai Equal variances assumed dengan nilai nilai hitung t 6.695 dengan nilai tabel t 2.000 maka dapat disimpulkan bahwa Ha diterima yaitu ada perbedaan peningkatan hasil belajar mata pelajaran Komponen elektronika antara pembelajaran menggunakan media interaktif dengan pembelajaran tanpa menggunakan media interaktif Besaran prosentase peningkatan hasil belajar siswa kelas eksperimen yaitu sebesar 30.68 dan prosentase peningkatan hasil belajar siswa kelas kontrol sebesar 14.65. Sehingga ada perbedaan peningkatan hasil belajar mata pelajaran Komponen elektronika antara pembelajaran menggunakan media interaktif dengan pembelajaran tanpa menggunakan media interaktif sebesar 16.03.

4.2. Pembahasan

4.2.1 Pembahasan Kelayakan Media

Berdasarkan analisis hasil angket tanggapan dosen terhadap media pembelajaran ini, menunjukkan bahwa program software media pembelajaran Komponen Elektronika layak digunakan sebagai alat bantu pembelajaran pada mata pelajaran elektronika. Guru pengampu mata pelajaran elektronika memberikan nilai 80 layak pada aspek kriteria pendidikan tabel 4.1. Dan grafik pada gambar 4.1.. Sedangkan Dosen pakar media memberikan nilai 89,2 layak pada aspek kriteria kualitas teknis tabel 4.2. dan grafik pada gambar 4.2. dan 82,8 layak pada aspek kriteria tampilan program tabel 4.3. dan grafik pada gambar 4.3.. Berdasarkan rumusan masalah dan dari pengujian hipotesis di atas yang secara umum diterima, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis umum penelitian diterima Ha1 diterima, artinya media pembelajaran berbasis multimedia untuk mata pelajaran elektro dapat dikatakan layak. Hal ini menunjukan bahwa media pembelajaran ini dapat digunakan untuk media bantu guru elektro dalam menyampaikan pelajaran Berdasarkan hasil angket tanggapan dosen dan guru pengampu mata pelajaran elektro terhadap program software media pembelajaran komponen elektronika, dapat diketahui kelebihan-kelebihan dari program sebagai berikut: a. Program software dapat digunakan dengan mudah. b. Tampilan yang terdiri dari warna, gambar, suara, dan animasi menarik.. c. Terdapat animasi yang membantu mahasiswa dalam memahami materi. d. Terdapat latihan soal untuk mengevaluasi hasil belajar dari program. e. Penggunaan warna dan jenis huruf font menarik. Berdasarkan hasil angket tanggapan dari dosen dan guru pengampu mata pelajaran elektronika terhadap program media pembelajaran komponen elektronika, dapat diketahui kekurangan-kekurangan dari program sebagai berikut: a. Komposisi tampilan program kurang proporsional. b. Suara musik backsound terlalu slow sehingga menyebabkan efek mengantuk terhadap pengguna. c. Tidak adanya keterangan gambar atau video animasi. d. Tidak adanya quis disetiap bab atau pokok pembahasan.

4.2.2 Pembahasan beda kenaikan