Desain Penelitian METODE PENELITIAN

56

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Desain Penelitian

Metode penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Penelitian eksperimen merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui ada tidaknya akibat dari sesuatu yang direncanakan pada subjek selidik Suharsimi Arikunto, 2005: 207. Menurut Sugiyono 2010: 108, terdapat beberapa benruk desain eksperimen yang dapat digunakan, dalam penelitian ini menggunakan desain penelitian pre-experimental, yaitu dengan cara intact-group comparison. Pada desain penelitian ini, terdapat satu kelompok yang digunakan untuk penelitian, tapi kelompok tersebut dibagi dua, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Pada penelitian ini, terdapat dua kelas yang diuji, yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas eksperimen merupakan kelas yang diajar menggunakan multimedia, sedangkan kelas kontrol merupakan kelas yang tidak menggunakan multimedia dalam pembelajaran. Multimedia yang digunakan dalam penelitian ini adalah multimedia pembelajaran berbasis komputer dengan perangkat lunak macromedia flash 8. Desain eksperimen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pre-test dan post-test dengan control group design, artinya bahwa kedua kelas akan diberikan pre-test untuk mengukur kemampuan awal antara kelas eksperimen dan kelas kontrol, sedangkan post-test dilakukan untuk mengukur hasil dari pembelajaran pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dalam pelaksanaan penelitian ini kedua kelas dikondisikan agar tidak saling berhubungan dengan diberlakukannya control group design. Sebelum dilakukan penelitian, kedua kelas tersebut harus dipastikan kesetaraannya dengan cara mengumpulkan data nilai hasil ujian nasional UN ketika SDMI. Setelah kedua kelas sudah dapat dibuktikan kesetaraannya, maka langkah selanjutnya adalah melakukan pre-test dan post-test, yaitu mengambil data dengan instrumen tes. Setelah pengambilan data penelitian, hasil belajar kedua kelompok kelas dihitung dengan menggunakan rumus t-tes uji beda. Kemudian setelah mengetahui hasilnya, dapat ditarik kesimpulan dari hasil data tersebut untuk mengetahui apakah hipotesis benar atau tidak

3.2. Waktu dan Lokasi Penelitian