Lokasi Penelitian METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian di tetapkan di Kodya Pematang Siantar dengan alasan lokasi tersebut cukup mewakili wilayah kerja koperasi kredit CU Cinta Mulia Pematang Siantar dengan perkembangan jumlah anggota yang cukup pesat sehingga sangat mendukung untuk melakukan suatu penelitian di lokasi tersebut. 3.2.Jenis dan Sumber Data Dalam pengumpulan data dan informasi tentang berbagai hal yang menyangkut jumlah anggota, jumlah kredit, jumlah asset, dan informasi lain yang berkaitan dengan CU tentunya diperoleh melalui riset di Credit Union Cinta Mulia itu sendiri. Jenis data adalah berupa data primer dan data sekunder. Data primer adalah data yang diperoleh langsung dari responden baik pembina pengelola yayasan perguruan Katolik maupun anggota CU Cinta Mulia melalui wawancara langsung. Data sekunder adalah data yang di peroleh dari hasil studi kepustakaan maupun publikasi resmi yang bersumber dari CU Cinta Mulia, Badan Pusat Statistik BPS, Bank Indonesia BI, dan Jurnal Ekonomi. Universitas Sumatera Utara 3.3.Teknik Pengumpulan Data Dalam mengumpulkan data dilakukan dengan cara sebagai berikut : a. Observasi, yaitu pengamatan langsung ke Credit Union Cinta Mulia, khususnya mengenai kredit. b. Wawancara, yaitu mengadakan tanya jawab secara langsung kepada pegawai maupun anggota c. Credit Union Cinta Mulia. d. Dokumentasi, yaitu catatan atau dokumen resmi tertulis dan di keluarkan oleh CU Cinta Mulia, BI, BPS, dan lembaga lain yang ada kaitannya dengan penelitian ini. 3.4.Pemilihan Responden Responden pertama adalah pengambilan keputusan di CU Cinta Mulia Pematang Siantar. Responden kedua adalah nasabahdebitur di CU Cinta Mulia. Jumlah sampel yang akan diambil sebanyak 30 orang dan pemilihan responden dilakukan secara acak teknik random sampling dengan stratifikasi tidak proporsional dimana jumlah populasi sebanyak 15.452 orang. 3.5.Metode Analisis Metode analisis yang digunakan penulis dalam skripsi ini adalah metode deskriptif, yaitu metode analisis dengan mengumpulkan data secara sistematis, menganalisis dan menginterpretasikan data dengan melalui gambaran – gambaran sehingga mendapat kesimpulan. Universitas Sumatera Utara 3.6.Defenisi Operasional  Kredit adalah suatu persetujuan pembayaran antara pihak penjual dan pihak pembeli, atau antara kreditor dengan debitor, untuk melaksanakan pembayaran atau pengembalian pinjaman ditambah dengan bunga secara mengangsur pada periode yang telah disepakati.  Koperasi adalah suatu perkumpulan yang beranggotakan orang-orang atau badan- badan, yang memberikan kebebasan masuk dan keluar sebagai anggota; dengan bekerjasama secara kekeluargaan menjalankan usaha, untuk mempertinggi kesejahteran jasmaniah para anggotanya.  Credit Union adalah koperasi yang bergerak dalam bidang pemupukan simpanan dari para anggotanya dan kemudian di pinjamkan kembali kepada para anggota yang memerlukan bantuan modal. Universitas Sumatera Utara

BAB IV DESKRIPSI DAERAH PENELITIAN ANALISIS