Mesin Infeed 3 Peralatan Dan Proses Kerja Masing – Masing Peralatan Pada Mesin Finger Joint

54 Hasil pasangan finger kayu pada mesin finger shape joint 2 terlihat pada gambar di bawah ini. Gambar 2. 61 Hasil Pasangan Finger Kayu Pada Mesin Finger Shape Joint 2

2.2.3.5 Mesin Infeed 3

Mesin Infeeed 3 adalah belt conveyor yang berfungsi untuk menerima output kayu dari Mesin Finger Shape Joint 2 yang kemudian di kirim ke Mesin Jointing Feeding. Gambar 2. 62 Mesin Infeed 3 Peralatan – peralatan yang memiliki peranan penting yang ada pada mesin Finger Joint adalah : a. Infeeding 3 Infeeding 3 adalah proses awal kayu – kayu dari mesin outfeed untuk mendorong masuk ke proses berikutnya. Ketika sampai di ujung infeeding 3, maka kayu – kayu akan memotong sensor photo electric switch yang terdapat pada ujung infeeding 3. Kemudian konveyor pada area tersebut off, lalu motor Universitas Sumatera Utara 55 yang ada di sebelah kiri area konveyor bekerja perlahan mendorong kayu ke kanan. Di saat bersamaan, fan yang ada di area sebelah kanan bekerja. Fan ini berfungsi untuk mengipas debu – debu atau partikel – partikel kecil yang masih menempel pada kayu agar tidak mengganggu proses dari penyatuan kayu selanjutnya dan juga untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Di ujung area kanan, terdapat juga sensor yang mendeteksi kayu jatuh satu persatu, sehingga membuat kerja motor interlock on off terhadap kayu yang jatuh di konveyor berikutnya. Tujuannya adalah untuk memberikan kerja motor off saat kayu jatuh ke konveyor berikutnya, kemudian saat kayu terdorong ke proses berikutnya, sampai sensor tidak mendeteksi kayu pada konveyor tersebut, motor kembali on, dan demikian seterusnya sampai tidak ada lagi kayu pada area tersebut, maka motor bekerja reverse dan kembali ke semula. Lalu dari infeeding 3, kayu menuju ke infeeding 4 In Feeding Joint. Gambar 2. 63 Infeeding 3 Universitas Sumatera Utara 56 Gambar 2. 64 Infeeding 4 In Feeding Joint b. Power Feeding Roller Mesin ini beroperasi mendorong kayu – kayu yang datang dari mesin infeeding 4 perlahan masuk menuju jointing feeding sekaligus merapatkan finger kayu yang satu dengan finger kayu yang lainnya. Universitas Sumatera Utara 57 Gambar 2. 65 Power Feeding Roller Tampak Samping Gambar 2. 66 Power Feeding Roller Tampak Depan

2.2.3.6 Mesin Finger Joint