Populasi Populasi dan Sampel

BAB IV MAKNA DAN ARTI UMPASA BATAK TOBA :

SUATU TINJAUAN RESEPSI SASTRA Makna merupakan kata-kata dan istilah yang membingungkan, makna tersebut selalu menyatu pada tuturan kata maupun kalimat. Ada tiga unsur pokok yang tercakup di dalamnya yaitu a Makna adalah hasil hubungan bahasa dengan dunia luar, b Penentuan hubungan terjadi karena kesepakatan para pemakai, c Perwujutan makna itu dapat digunakan untuk menyampaikan informasi sehingga dapat saling mengerti. Mempelajari suatu makna pada hakikatnya mempelajari bagaimana setiap pemakai bahasa dalam suatu masyarakat bahwa dapat saling mengerti. Tanpa adanya makna tuturan ini tidak akan berfungsi apa-apa dalam sebuah percakapan atau komunikasi. Dalam kehidupan sehari-hari manusia sering tidak berkata terus terang dalam menyampaikan maksudnya, bahkan hanya menggunakan isyarat tertentu. Mansoer Pateda 2001:79 Arti adalah maksud yang terkandung dalam perkataan, kalimat. KBBI, 2007. Umpasa adalah karya sastra dalam bentuk syairpuisi yang memiliki makna dan arti dan berisi pernyataan berkat, nasihat dan doa bagi orang mendengarnya. Umpasa sering disampaikan dalam upacara adat batak seperti acara perkawinan dan kelahiran, serta kadang kala umpasa pantun juga diperdengarkan dalam kehidupan sehari-hari.

4.1 Makna dan Arti Umpasa dalam Peristiwa Perkawinan

Perkawinan bagi masyarakat Batak Toba adalah peristiwa adat yang besar, karena dalam kesempatan ini semua golongan berkumpul bersama-sama, bahkan juga muncul golongan baru yaitu kenalan dan kawan-kawan. Seperti dalam setiap peristiwa adat lainnya, menuaikan tugas kewajiban yang sudah tertentu dan dalam pembicaraan adat yang resmi sesudah makan bersama, masing- masing mendapat giliran resmi juga. Mereka mengucapkan sepatah dua kata. Urutan tata acara sudah disusun dengan baik melalui diskusi dengan beberapa orang yang dianggap mengerti adat. Hampir semua pembicara dipastikan akan mengucapkan umpasa sebagai bentuk untuk memperlihatkan kemahiran menggunakan umpasa yang baru dipelajari. Siapa pun yang berbicara dan umpasa apa pun yang diucapkan, dapatlah dikemukakan bahwa umpasa-umpasa itu selalu berisikan nasihat, pandangan hidup, dan berkat. Simbolon apul, dkk, 1986 1 Andor ras ma andor ris Ubi yang merambat kemana mana Andor ni Lumbantonga tonga Ubi berasal dari lumban tonga-tonga Sai horas ma hamu jala torkis-torkis Selalu sehat dan bergerak dengan leluasa Hatop jala mamora Cepat dapat keturunan dan kaya