Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

1.5 Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah dalam penelitian ini, maka tujuan utama penelitian ini adalah: 1. Mendeskripsikan bahan ajar tematik kelas IV SD tema Indahnya Kebersamaan yang sudah ada. 2. Menghasilkan bahan ajar tematik kelas IV SD berbasis pembelajaran kontekstual berwawasan kearifan lokal kabupaten Banyumas yang sudah tervalidasi. 3. Menguji kepraktisan bahan ajar tematik kelas IV SD berbasis pembelajaran kontekstual berwawasan kearifan lokal kabupaten Banyumas. 4. Menguji keefektifan bahan ajar tematik kelas IV SD berbasis pembelajaran kontekstual berwawasan kearifan lokal kabupaten Banyumas.

1.6 Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis Manfaat teoritis dari penelitian ini adalah memberikan kontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan dan praksis pendidikan terutama bagi pengambil keputusan serta sebagai dasar perumusan kebijakan oleh pihak- pihak yang berkepentingan dalam upaya meningkatkan keberhasilan pendidikan khususnya dalam pembelajaran di Sekolah Dasar. 2. Manfaat Praktis Secara praktis, penelitian ini memberikan manfaat bagi siswa, guru, dan sekolah. Berikut penjelasan masing-masing masalah tersebut. a. Bagi Siswa Memberikan pengalaman baru bagi siswa dalam pembelajaran dengan menggunakan bahan ajar tematik berbasis pembelajaran kontekstual berwawasan kearifan lokal sehingga siswa lebih mudah memahami materi pelajaran yang diberikan serta dapat digunakan sebagai sarana untuk mengenalkan kearifan lokal Kabupaten Banyumas. b. Bagi Guru Memberikan wawasan baru tentang pembelajaran menggunakan bahan ajar berbasis pembelajaran kontekstual berwawasan kearifan lokal yang telah dikembangkan sehingga dapat mengarahkan pembelajaran menjadi lebih kontekstual serta dapat meningkatkan kualitas mengajarnya. c. Bagi Sekolah Menambah pengetahuan bagi guru-guru di SD Negeri IV Teluk tentang bahan ajar tematik berbasis pembelajaran kontekstual berwawasan kearifan lokal yang dikembangkan dan telah disesuaikan dengan karakteristik dan lingkungan siswa sehingga dapat memberi kontribusi yang lebih baik dalam perbaikan pembelajaran dalam rangka meningkatkan mutu sekolah.

1.7 Spesifikasi Produk yang Dikembangkan