melakukan  penyelesaian  masalah.  Berpedoman  pada  refleksi  awal  maka dilaksanakanlah  penelitian  tindakan  kelas  ini  dengan  prosedur  :  1  Perencanaan
planning
,  2  Implementasi  tindakan
action
,    3  Observasi
observation
,  4 Evaluasi dan refleksi
reflection
dan 5 Siklus kedua dalam setiap siklus. Secara lebih  rinci  prosedur  penelitian  tindakan  untuk  siklus  pertama  dapat  dijabarkan
sebagai berikut :
3.3.1 Perencanaan
Kegiatan  perancangan  merupakan  kegiatan  awal  yang  dilakukan  dalam tahap  pelaksanaan  penelitian  tindakan  kelas,  dimana  didalamnya  terdapat
beberapa kegiatan yang dilakukan, diantaranya : a.
Membuat  rancangan  pembelajaran    berdasarkan  silabus  kurikulum  yang berlaku.
b. Membuat  skenario  pembelajaran  dengan  menggunakan  model  pembelajaran
Contextual  Teaching  And  Learning
TCL  sebagai  metode  pengajaran  mata pelajaran Basis Data.
c. Mempersiapkan fasilitas dan sarana pendukung yang diperlukan di kelas.
d. Membuat lembar observasi yang berfungsi untuk melihat bagaimana kondisi
pembelajaran di kelas ketika rencana pembelajaran tersebut diaplikasikan. e.
Membuat alat evaluasi, dengan tujuan untuk mengetahui apakah siswa telah memahami materi mata pelajaran Basis Data.
3.3.2 Implementasi Tindakan
Tahap  implementasi  tindakan  merupakan  kegiatan  kedua  setelah perencanaan  pada  penelitian  tindakan  kelas.  Di  dalamnya  berisi  kegiatan
pelaksanaan  rencana  pembelajaran  yang  telah  direncanakan  dari  model pembelajaran
Contextual Teaching And Learning
TCL pada tahap sebelumnya. Tahap ini juga merupakan upaya perbaikan implementasi skenario tindakan
dalam situasi aktual, dimana proses pelaksanaan yang kurang baik akan diperbaiki sehingga  pada  tahap  selanjutnya
planning
yang  telah  disepakati  dapat diimplementasikan  secara  maksimal  dan  hasilnya  sesuai  harapan.  Pelaksanaan
tindakan ini diikuti dengan observasi dan interpretasi.
3.3.3 Observasi
Tahap observasi merupakan kegiatan penilaian dalam rangka mengevaluasi pelaksanaan  tindakan  beserta  pengaruhnya  yang  meliputi  evaluasi  mutu,  jumlah
dan waktu dari setiap tindakan. Penilaian ini berupa catatan khusus dari guru atau peneliti  dengan  panduan  lembar  observasi  dan  langkah-langkah  pembelajaran
yang  berfungsi  sehingga  acuan  dalam  rangka  perbaikan  tindakan  pada  siklus selanjutnya.  Di  dalam  pelaksanaan  observasi,  peneliti  atau  guru  sebaiknya
melakukan  diskusi  balikan
review  discussion
agar  hasil  observasi  lebih bermanfaat.
3.3.4 Analisis