Klasifikasi Aktivitas Kerja di Utility Identifikasi Bahaya di Utility

55

4.2.1.6 Pengukuran Kebisingan

Kebisingan di Utility dihasilkan oleh mesin-mesin yang bekerja. Kebisingan yang dihasilkan setiap mesin berbeda tergantung dari kapasitas mesin tersebut. Kebisingan setiap mesin di utility sudah melampaui NAB Nilai Ambang Batas kebisingan. Berikut adalah pengukuran kebisingan Utility 2009 Tabel 12. Tabel. 12. Pengukuran Kebisingan di Utility Unit Mei 2009 Section Location Result dB Remarks Utility Turbo Chiler 94.3 Diatas NAB Air Compressor 98.5 Diatas NAB Diesel Generator 103.4 Diatas NAB Gas Engine 108.5 Diatas NAB Kebisingan paling tinggi dihasilkan oleh mesin Gas Engine, Diesel Generator, Air Compressor dan yang terakhir adalah Turbo Chiller. Pengendalian akibat kebisingan yang telah dilakukan adalah adanya APD berupa ear plug.

4.2.2 Klasifikasi Aktivitas Kerja di Utility

4.2.2.1 Mechanician mekanik Mekanik adalah pekerja yang bertugas memperbaiki Overhaul dan membersihkan mesin. Mekanik bertugas setiap hari mulai jam 08.00 – 17.00 daily 4.2.2.2 Electrician elektrik Elektrik adalah pekerja yang bertugas memperbaiki dan membersihkan panel-panel listrik dan pekerjaan lain yang berhubungan dengan arus listrik. elektrik bertugas setiap hari mulai jam 08.00 – 17. 00 daily 56 4.2.2.3 Operator Operator adalah pekerja yang bertugas mengontrol semua kerja mesin melalui kontrol otomatis dan pada waktu tertentu mencatat dan memeriksa kondisi mesin secara langsung. Operator bertugas secara shift. 4.2.2.4 Clening Service Cleaning Service adalah pekerja yang bertugas membersihkan lantai ruangan mesin agar tidak berdebu dan tetap bersih

4.2.3 Identifikasi Bahaya di Utility

Identifikasi Bahaya dilakukan di seluruh area di Unit Utility, mulai dari area Water Treatment, Diesel Generator, Air Compressor, Cooling Water, Boiler hingga Waste Water Treatment. Berikut ini adalah daftar identifikasi bahaya Unit Utility Tabel 13. Tabel 13. Daftar Identifikasi Bahaya di Unit Utility No Identifikasi Aktivitas Lokasi Identifikasi Bahaya Risiko 1 2 3 4 5 1 2 orang Crusherpekerja mengangkat sakkarung juga menggunakan drum yang dipotong untuk memasukkan batu bara ke penggilingan, menaiki tangga yang tidak memiliki pegangan Coal Station Pekerja dapat terjatuh, terpeleset. Kaki dan tangan terkilir, tertimpa karung batu bara, sakit punggung. 2 1 orang crusher memecahkan batu bara dengan palu persis di atas mesin penggiling batu bara yang sedang berputar Coal Station Tangan pekerja dapat ikut tergilas mesin Cacatkehilangan anggota atau fungsi tubuh 57 3 Pada waktu-waktu tertentu saat bekerja, pekerja tidak menggunakan masker penutup hidung dan mulut Coal Station Pekerja dapat terpapar serbukdebu batu bara jika terlalu sering membuka masker pada saat bekerja Gangguan fungsi pernapasan. Paparan ≥ 10 tahun menyebabkan Pneumoconiosis 4 Operator menaiki tangga tanpa hand-rail dengan tinggi 3 meter menuju mesin Coal Boiler Coal Boiler Jika terjatuh, dapat menyebabkan tangan dan kaki terkilir bahkan kepala terbentur ke lantai Luka ringan, memar, sakit punggung terkilir dan cidera pada kepala 5 Balok yang terbuat dari besi menghalangi jalan tangga menuju lantai 2 gedung Air Compressor. Jarak antara palang besi dengan tangga kira-kira 1,5 meter Air Compressor Kepala bisa terbentur palang besi Pusing, cidera pada kepala 6 Semua aktivitas dalam gedung terpapar oleh bising yang dihasilkan oleh mesin Air Compressor, Diesel Generator, Gas Engine Bising yang dihasilkan oleh mesin melebihi Nilai Ambang Batas 85 dB Dapat menyebabkan penurunan fungsi pendengaran bahkan ketulian 7 Iklim di tempat kerja cenderung panas Diesel Generator Menyebabkan kondisi kerja buruk Menyebabkan cepat lelah, kurang konsentrasi, cepat kehilangan cairan tubuhdehidrasi 8 Banyaknya debu akibat dari proses kerja mesin Diesel Generator, Air Compressor Menyebabkan kondisi kerja buruk Kurang focus pada pekerjaan, gangguan pernapasan 9 Membersihkan Cylinder Head Air Compressor, maka engine parts diangkat dengan menggunakan crane Overhaul Terjepit engine parts fraktur ringan pada kaki 10 Mengisi Oli Lube Oil Sump Tank Tetesan oli yang tidak segera dibersihkan dapat menyebabkan jalanan licin Tergelincir dan jatuh luka ringan dan memar 58 11 Menggerinda permukaan mesin Overhaul Terluka karena putaran Grinding- wheel Teriris dan luka ringan 12 Pemasangan kembali mesin Overhaul Terjepit spring valve Luka ringan pada tangan 13 Memperbaiki kebocoran pipa pada ruangan bergas DG, AC Mengelas pipa di ruangan bergas dapat menimbulkan kebakaran Menimbulkan kematian dan kerusakankerugian akibat kebakaran 14 Membersihkan Panel Parts dengan vacuum cleaner Panel Station Menyentuh panel parts secara tidak sengaja Memungkinkan tersengat arus listrik dan dapt juga menyebabkan kerusakan Panel sehingga mengganggu kerja sistem electricity perusahaan. 15 Mengisi chemical PAC ke dalam tank. Meninggalkanmeletakkan karung di atas tank penampungan Water Treatment Dapat melukai orang yang berada di bawah tank dan isi karung dapat sewaktu-waktu jatuh dan masuk ke dalam tank Luka ringan dan memar 16 Tangga dan dasar kayu pada tank PAC, NaOH dan HCl sangat rapuh. dan jalan tersebut tidak memiliki pegangan hand- grip Water Treatment Pekerja yang sedang menggunakan tangga dan jalan tersebut bisa terperosok bahkan jatuh Luka ringan, sakit pada punggung dan memar 17 Pekerja yang berhubungan langsung dengan bahan kimia PAC Poly Aluminium Chloride Water Treatment dan Waste Water Treatment Kontak langsung pengguaan bahan kimia ini dapat terkontaminasi melalui mata, saluran pernapasan, dan pencernaan Dpt menyebabkan iritasi mata, bila terhirup dpt menyebabkan iritasi pernapasan, iritasi pencernaan ringan, pemaparan kronis dpt menyebabkan erosi pada gigi 59 18 Pekerja yang berhubungan langsung dengan bahan kimia NaOH Sodium Hydroxide Water Treatment dan Waste Water Treatment Kontak langsung pengguaan bahan kimia ini dapat terkontaminasi melalui mata, saluran pernapasan, dan pencernaan Iritasi pernapasan bahkan kerusakan paru, iritasi mata bahkan kebutaan, iritasi kulit berkelanjutan, luka pada mulut, tenggorokan, perut, dapat menimbulkan kematian. 19 Pekerja yang berhubungan langsung dengan bahan kimia HCl Hydrocloric Acid Water Treatment dan Waste Water Treatment Kontak langsung pengguaan bahan kimia ini dapat terkontaminasi melalui mata, saluran pernapasan, dan pencernaan Iritasi dan kerusakan permanen pada mata, pernapasan batuk,sesak napas, hidung berair bahkan kematian, penecernaan apabila terminum menyebabkan panas pada mulut, tenggoraokan, perut, kematian, pemaparan kronis menyebabkan erosi pada gigi

4.2.4 Penilaian Risiko