Kerangka Konseptual Hipotesis Pengaruh Perputaran Piutang dan Perputaran Persediaan terhadap Tingkat Profitabilitas pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI

2.3 Kerangka Konseptual

Seperti yang telah diuraikan didalam latar belakang, tinjauan pustaka dan tinjauan penelitian terdahulu diatas, maka bentuk kerangka konseptual nya adalah sebagai berikut : H1 H2 H3 Gambar 2.1 Kerangka Konseptual Sumber : Diolah Peneliti, 2013 Perputaran piutang yang tinggi berarti terjadi cepatnya pengembalian dana yang tertanam dalam piutang menjadi kas kembali. Pelunasan piutang menjadi kas kembali tersebut dapat digunakan lagi untuk penjualan kredit atau pemberian pinjaman kembali. Dengan demikian pada perputaran piutang yang tinggi, satu sisi akan menghasilkan jasa pinjaman atau laba dalam jumlah yang banyak. Sedangkan pada sisi lain adalah meminimalkan biaya. Besarnya laba yang diperoleh akan meningkatkan tingkat pengembalian asset yang diperoleh perusahan. Semakin besar tingkat pengembalian asset Return On Asset yang Perputaran Piutang Perputaran Persediaan Tingkat Profitabilitas Universitas Sumatera Utara diperoleh perusahaan merupakan suatu indikasi bahwa profitabilitas perusahaan menunjukkan kondisi yang baik. Perputaran persediaan menunjukkan kecepatan kembalinya dana yang tertanam pada persediaan. Pada tingkat perputaran persediaan yang tinggi berarti terjadi peningkatan penjualan barang dagangan. Dengan demikian resiko serta beberapa biaya yang berkenaan dengan persediaan akan dapat diminimalkan, misalnya biaya penyimpanan, biaya pemeliharaan serta resiko kerusakan. Makin tinggi perputaran persediaan maka makin cepat kembalinya dana yang tertanam pada persediaan tersebut. Akibatnya, laba yang diterima akan menjadi banyak jumlahnya. Banyaknya laba yang diterima ini akan menaikkan tingkat ROA dan menunjukkan tingkat profitabilitas yang baik bagi perusahaan.

2.4 Hipotesis

Hipotesis adalah dugaan atau jawaban sementara dari suatu penelitian untuk memudahkan peneliti dalam menganalisis penelitian yang masih harus diuji kebenaran nya lebih lanjut. Maka dalam penelitian ini, peneliti merumuskan hipotesis sebagai berikut : H1 : Perputaran piutang memiliki pengaruh terhadap tingkat profitabilitas pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. H2 : Perputaran persediaan memiliki pengaruh terhadap tingkat profitabilitas pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Universitas Sumatera Utara H3 : Perputaran piutang dan perputaran persediaan secara simultan memiliki pengaruh terhadap tingkat profitabilitas pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Universitas Sumatera Utara BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian