Pemeriksaan Dana Kas Kecil

LATIHAN SOAL Semenjak 3 bulan yang lalu PT Pisang Emas membentuk dana kas kecil untuk keperluan pengeluaran kas yang bersifat rutin dan jumlahnya relative kecil. Dana kas kecil diisi kembali pada setiap akhir bulannya. Berikut ini keterangan yang berhubungan dengan penggunaan dana kas kecil: Bulan oktober 2015: Pada awal bulan dibentuk dana kas kecil sebesar Rp 150.000. Selama bulan ini telah dikeluarkan dana kas kecil untuk membiayai pengeluaran-pengeluaran: biaya listrik dan air minum Rp35.250,00 dan materai Rp25.000,00 macam-macam biaya administrasi Rp30.000,00 Bulan November 2015: Penggunaan dana kas kecil selama bulan ini adalah sebagai berikut: untuk biayaa listrik dan air minum Rp41.500,00 untuk biaya pengobatan karyawan Rp25.000,00 dan untuk macam-macam biaya administrasi Rp27.500,00. Pada akhir bulan ini dana kas kecil ditambah jumlahnya menjadi Rp225.000,00 Bulan desember 2015: Penggunaan dana kas kecil selama bulan ini adalah untuk biaya listrik dan air minum Rp65.625,00 biaya supplies kantor Rp31.925,00 dan biaya perjalanan dinas Rp105.000,00 Berdasarkan data diatas, buatlah jurnal kas kecil dengan metode dana tetap dan metode fluktuasi yang meliputi jurnal pembentukan, pemakaian, pengisian kembali Jawaban: 1. Metode dana tetap Oktober 2015: Jurnal pembentukan dana kas kecil: Kas kecil Rp150.000 Kas Rp150.000 Jurnal pengisian kembali dana kas kecil: Biaya listrik dan air minum Rp35.000 Materai Rp25.000 Macam-macam biaya administrasi Rp30.000 Kas Rp90.000 November 2015: Jurnal pengisian kembali dana kas kecil: Biaya listrik dan air minum Rp41.500 Materai Rp25.000 Macam-macam biaya administrasi Rp25.700 Kas Rp92.200 Desember 2015: Jurnal pengisian kembali dana kas kecil: Biaya listrik dan air minum Rp65.625 Biaya supplies kantor Rp31.925 Biaya perjalanan dinas Rp105.000 Kas Rp202.550

2. Metode fluktuasi

Oktober 2015: Jurnal pembentukan dana kas kecil: Kas kecil Rp150.000 Kas Rp150.000 Jurnal pemakaian dana kas kecil: Biaya listrik air dan minum Rp35.000 Materai Rp25.000 Macam-macam biaya administrasi Rp30.000 Kas kecil Rp90.000 Jurnal pengisian kembali dana kas kecil: Kas kecil Rp90.000 Kas Rp90.000 November 2015: Jurnal pemakaian dana kas kecil: Biaya listrik dan air minum Rp41.500 Biaya pengobatan karyawan Rp25.000 Macam-macam biaya administrasi Rp25.700 Kas kecil Rp92.200 Jurnal pengisian kembali Kas kecil Rp92.200 Kas Rp92.200 Desember 2015: Jurnal pemakaian dana kas kecil: Biaya listrik dan air minum Rp65.625 Biaya supplies kantor Rp31.925 Biaya perjalanan dinas Rp105.000 Kas kecil Rp202.550 Jurnal pengisian kembali dana kas kecil: Kas kecil Rp202.550 Kas Rp202.550