Tinjauan Umum Mengenai Sejarah Undang-Undang Dasar 1945

commit to user UUD 1945 dan sekarang sudah empat kali dilaksanakan amandemen UUD 1945 yaitu pada tahun 1999, 2000, 2001 dan 2002.

3. Tinjauan Umum Mengenai Sejarah Undang-Undang Dasar 1945

Undang-Undang Dasar 1945 yang menjadi Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia sekarang ini adalah Undang-Undang Dasar yang dibuat pada masa perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan. Oleh karena itu, Undang-Undang Dasar 1945 dalam gerak pelaksanaannya juga mengalami pasang surut. Secara garis besar gerak pelaksanaan Undang-Undang Dasar 1945 di Indonesia dapat dibagi ke dalam dua kurun waktu, yaitu: a. Kurun waktu antara tanggal 18 Agustus 1945 sampai dengan 27 Desember 1948; b. Kurun waktu antara tanggal 5 Juli 1959 sampai sekarang. Kurun waktu yang kedua ini dibagi menjadi dua sub kurun waktu, yakni masa 5 Juli 1959-11 Maret 1966 dan masa 11 Maret 1966 sampai sekarang. Dari dua kurun waktu tersebut ada kurun waktu dimana UUD 1945 tidak berlaku, yaitu antara tanggal 27 Desember 1949 sampai 5 Juli 1959. Dalam kurun waktu tersebut, UUD 1945 secara resmi dinyatakan tidak berlaku di Negara Kesatuan RI, hal ini dikarenakan terjadi pergantian bentuk negara serta UUD negara. Dalam kurun waktu itu berlaku dua macam UUD sebagai pengganti UUD 1945, masing-masing berlaku pada kurun waktu yang berbeda, yaitu: a. Tanggal 27 Desember 1949 sampai dengan tanggal 17 Agustus 1950 Negara Kesatuan RI berubah bentuk menjadi Negara Serikat, sehingga Indonesia terpecah-pecah menjadi beberapa negara bagian. UUD yang berlaku sebagai UUD Republik Indonesia Serikat adalah KRIS 1949 sedangkan UUD 1945 hanya berlaku di negara bagian RI; b. Tanggal 17 Agustus 1950 sampai tanggal 5 Juli 1959 diberlakukan UUDS 1950, perubahan ini ádalah akibat logis dari perubahan bentuk Negara Serikat menjadi Negara Kesatuan. commit to user Itulah gambaran sekilas tentang perjalanan berbagai Undang-Undang Dasar di Negara Republik Indonesia. Dari gambaran itu dapat dijabarkan kurun-kurun waktu berlakunya UUD tersebut, sebagai berikut: a. Tanggal 18 Agustus 1945 sampai dengan 17 Desember 1949 berlaku Undang-Undang Dasar 1945; b. Tanggal 27 Desember 1949 sampai dengan 17 Agustus 1950 berlaku Konstitusi RIS 1949; c. Tanggal 17 Agustus 1950 sampai dengan 5 Juli 1959 berlaku Undang- Undang Dasar Sementara 1950; d. Tanggal 5 Juli 1959 sampai sekarang berlaku kembali Undang-Undang Dasar 1945.

4. Tinjauan Umum Mengenai Sistem Ketatanegaraan Indonesia.