Rumusan Masalah Penelitian Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian
Rizqi Nurul Muthmainah, 2015 ANALISIS KONTEN DAN NILA-NILAI RELIGIUS DALAM KOMIK KECIL-KECIL PUNYA KARYA KKPK
SERTA PEMANFAATANNYA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MENULIS CERITA DI SEKOLAH DASAR Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu
penerbit. Sebuah buku komik KkPK terdiri atas lima cerita dari lima penulis yang berbeda dan berkisah seputar dunia anak.
Sebagai komik yang digemari anak-anak, maka komik KkPK harus mengandung nilai-nilai yang baik bagi pembaca seperti nilai religius,
moral, dan lain sebagainya. Salah satu nilai adalah nilai religius. Nilai-nilai religius terdiri atas nilai ilahiyah dan nilai insaniyah Zayadi dalam Majid
dan Andayani, 2012. Nilai-nilai ilahiyah terdiri atas iman, islam, ihsan, takwa, ikhlas, tawakal, syukur, dan sabar. Sedangkan nilai-nilai insaniyah
terdiri atas silaturahmi, ukhuwah, musawah, adalah, husnudzan, tawadhu, wafa, insyirah, amanah, iffah, qawamiyah, dan munfiqun. Dengan
menggunakan komik yang menarik untuk dibaca sebagai media pembelajaran, maka komik KkPK harus menjembatani antara materi dan
pembelajaran. Karena media pembelajaran merupakan alat untuk menyampaikan materi dalam kegiatan belajar mengajar.
Sebagai calon guru Sekolah Dasar peneliti berkewajiban sebagai a selector, a presenter, and a recommender seorang penyeleksi, penyaji,
dan perekomendasi sebuah buku anak sebelum anak membaca buku tersebut Stewig, 1980. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk
menganalisis komik KkPK serta nilai-nilai religius yang terkandung di dalam cerita untuk dijadikan sebagai media pembelajaran menulis cerita di
Sekolah Dasar. Maka peneliti memberi judul penelitian ini “Analisis Konten dan Nilai-nilai Religius dalam Komik Kecil-kecil punya Karya
KkPK serta Pemanfaatannya sebagai Media Pembelajaran Menulis
Cerita di Sekolah Dasar.”