Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian Ruang Lingkup Penelitian

11 terlambat, mengurangi kualitas dan kuantitas kerja serta tingkat kesalahan pekerjaan meningkat, pada akhirnya berdampak pada kinerja yang menurun 4 . Untuk menghindari hal ini perlu adanya gaya kepemimpinan kepala madrasah yang mampu menciptakan sikap guru yang baik, tingkat kedisiplinan guru yang positif dan kinerja guru yang meningkat. Penciptaan tersebut akan terealisasi bila gaya kepemimpinan kepala madrasah yang diterapkan tepat dan cocok untuk iklim di sekolah. Sehingga diharapkan dapat menciptakan suasana kerja yang nyaman di sekolah sehingga sikap guru, kedisiplinan guru dan kinerja guru akan tampak baik dan positif untuk kegiatan proses pembelajaran di sekolah. Berdasarkan latar belakang tersebut di atas penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Gaya Kepemimpinan Kepala madrasah dan Disiplin Guru terhadap Kinerja Guru MTs Diniyyah Putri Lampung”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut : 1. Apakah terdapat pengaruh gaya kepemimpinan kepala madrasah terhadap kinerja guru MTs Diniyyah Putri Lampung? 2. Apakah terdapat pengaruh disiplin kerja guru terhadap kinerja guru MTs Diniyyah Putri Lampung? 4 Stephen P. Robbins. 2001. Organizational Behavior. San Diego State University: Prentice Hall, h. 14 12 3. Apakah pengaruh gaya kepemimpinan kepala madrasah dan disiplin guru secara bersama-sama terhadap kinerja guru MTs Diniyyah Putri Lampung?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan perumusan masalah di atas, tujuan dari penelitian ini adalah untuk : 1. Menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan kepala madrasah terhadap kinerja guru MTs Diniyyah Putri Lampung. 2. Menganalisis pengaruh disiplin guru terhadap kinerja guru MTs Diniyyah Putri Lampung 3. Menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan kepala madrasah dan disiplin guru secara bersama-sama terhadap kinerja guru MTs Diniyyah Putri Lampung.

D. Kegunaan Penelitian

1. Manfaat teoritik Secara teoritik, berguna untuk : a. Menjadi bahan informasi bagi para pendidik terutama kepala madrasah dan guru di MTs Diniyyah Putri Lampung b. Bahan kajian lebih lanjut bagi para peneliti sejenis. 2. Manfaat praktik Secara praktik, berguna untuk : a. Mengembangkan ilmu pengetahuan yang dimiliki oleh penulis terutama dalam bidang manajemen pendidikan. 13 b. Untuk meneliti secara mendalam tentang pengaruh gaya kepemimpinan dan disiplin guru terhadap kinerja guru MTs Diniyyah Putri Lampung.

E. Ruang Lingkup Penelitian

Dalam penelitian ini penulis membatasi ruang lingkup penelitian yang terbagi menjadi 3 tiga variabel bebas dan 1 satu variabel terikat. Dua variabel bebas yaitu gaya kepemimpinan kepala madrasah X 1 dan disiplin guru X 2 sedangkan satu variabel terikat yaitu kinerja guru Y . 14 11

BAB II KAJIAN PUSTAKA