Sertifikasi Portofolio PLPG Definisi Operasional

Rista Nurita, 2014 Studi Komparatif Kinerja Guru Tersertifikasi Melalui Portofolio Dan PLPG di SMAN se-Kota Cimahi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu kinerja yang baik dan profesional dalam implementasi kurikulum memiliki ciri: “mendesain program pembelajaran, melaksanakan pembelajaran, dan menilai hasil belajar peserta didik”. Kinerja guru dalam penelitian ini adalah hasil kerja yang dicapai oleh seorang guru dalam melaksanakan proses pembelajaran di kelas mulai dari perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran.

3. Sertifikasi

Dalam Undang-undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, dikemukakan bahwa “Sertifikasi adalah proses pemberian sertifikat pendidik untuk guru dan dosen”. Menurut Mulyasa 2012:33 Menjelaskan pengertian sertifikat guru bahwa: Sertifikat guru sebagai suatu proses pemberian pengakuan bahwa seseorang telah memiliki kompetensi untuk melaksanakan pelayanan pendidikan pada satuan pendidikan tertentu, setelah uji kompetensi yang diselenggarakan oleh lembaga sertifikasi. Sertifikasi dalam penelitian ini adalah suatu proses pemberian pengakuan bahwa seseorang telah memiliki kompetensi untuk melaksanakan pelayanan pendidikan pada satuan pendidikan tertentu setelah uji kompetensi yang diselenggarakan oleh lembaga sertifikasi yang dibuktikan dengan sertifikat pendidikan.

4. Portofolio

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Permendiknas Nomor 18 Tahun 2007 menyatakan bahwa sertifikat bagi guru dalam jabatan dilaksanakan melalui uji kompetensi untuk memperoleh sertifikat pendidik. Uji kompetensi tersebut dilakukan dalam bentuk penilaian Rista Nurita, 2014 Studi Komparatif Kinerja Guru Tersertifikasi Melalui Portofolio Dan PLPG di SMAN se-Kota Cimahi Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu portofolio, yang merupakan pengakuan atas pengalaman profesional guru dalam bentuk penilaian terhadap kumpulan dokumen yang mencerminkan kompetensi guru. Masnur Muslich, 2007:21. Menurut Kemendikbud 2012:3 dalam buku pedoman penyusunan portofolio tahun 2012 bahwa “Portofolio adalah kumpulan bukti fisik yang menggambarkan pengalaman berkaryaprestasi yang dicapai selama menjalankan tugas profesi sebagai guru dalam interval waktu tertentu”. Portofolio dalam penelitian ini adalah kumpulan bukti fisik berupa dokumen yang didalamnya terdapat pengalaman berkarya, prestasi yang dicapai oleh seorang guru dalam menjalankan tugasnya.

5. PLPG

Menurut Kemendikbud 2012:6 dalam buku Petunjuk Teknis Pelaksanaan Sertifikasi Guru dalam Jabatan Tahun 2012 bahwa Pendidikan dan Latihan Profesi Guru PLPG merupakan pola sertifikasi dalam bentuk pelatihan yang diselenggarakan oleh Rayon LPTK untuk memfasilitasi terpenuhinya standar kompetensi guru peserta sertifikasi. PLPG dalam penelitian ini adalah bentuk pelatihan yang diselenggarakan oleh lembaga sertifikasi untuk mencapai standar kompetensi guru yang disertifikasi.

E. Instrumen Penelitian

Dokumen yang terkait

ANALISIS KINERJA GURU GEOGRAFI SMA NEGERI SE-KOTA PADANGSIDIMPUAN.

0 4 21

KEMAMPUAN PROFESIONAL DAN MOTIVASI KERJA GURU TERHADAP KINERJA MENGAJARNYA PADA SMA NEGERI DI KOTA CIMAHI.

0 1 64

PERBEDAAN PENGUASAAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU YANG TERSERTIFIKASI MELALUI JALUR PORTOFOLIO DAN PLPG.

0 0 20

STUDI KOMPARATIF KINERJA GURU TERSERTIFIKASI MELALUI PORTOFOLIO DAN PLPG DI SMA NEGERI SE-KOTA CIMAHI - repository UPI S ADP 1005634 Title

0 0 3

KUALITI PROFESIONALISME GURU GURU KAUNSE

0 2 12

PERBANDINGAN KINERJA GURU FISIKA TERSERTIFIKASI DAN BELUM TERSERTIFIKASI DI MADRASAH ALIYAH SE KABUPATEN JENEPONTO

0 1 74

PENGARUH KUALITAS PENDIDIKAN DAN LATIHAN PROFESI GURU (PLPG) TERHADAP KREATIVITAS MENGAJAR GURU EKONOMI SMA NEGERI DI DKI JAKARTA (Studi Kasus pada Guru Ekonomi yang tersertifikasi melalui PLPG) - Repository Fakultas Ekonomi UNJ

0 0 8

DAFTAR ISI - PENGARUH KUALITAS PENDIDIKAN DAN LATIHAN PROFESI GURU (PLPG) TERHADAP KREATIVITAS MENGAJAR GURU EKONOMI SMA NEGERI DI DKI JAKARTA (Studi Kasus pada Guru Ekonomi yang tersertifikasi melalui PLPG) - Repository Fakultas Ekonomi UNJ

0 0 9

BAB I PENDAHULUAN - PENGARUH KUALITAS PENDIDIKAN DAN LATIHAN PROFESI GURU (PLPG) TERHADAP KREATIVITAS MENGAJAR GURU EKONOMI SMA NEGERI DI DKI JAKARTA (Studi Kasus pada Guru Ekonomi yang tersertifikasi melalui PLPG) - Repository Fakultas Ekonomi UNJ

0 0 13

BAB III METODOLOGI PENELITIAN - PENGARUH KUALITAS PENDIDIKAN DAN LATIHAN PROFESI GURU (PLPG) TERHADAP KREATIVITAS MENGAJAR GURU EKONOMI SMA NEGERI DI DKI JAKARTA (Studi Kasus pada Guru Ekonomi yang tersertifikasi melalui PLPG) - Repository Fakultas Ekonom

0 0 18