Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

commit to user 4 yang termasuk jenis padi gogo. Kondisi kadar lengas akan berpengaruh terhadap mikrobia dekomposer dalam menyediakan unsur hara bagi pertumbuhan tanaman, sehingga diharapkan dapat meningkatkan kandungan protein dan pati yang memadai untuk kesehatan tubuh. Vertisols adalah tanah mineral yang mempunyai ketebalan lebih dari 50 cm, kandungan liat sekitar 30, umumnya pada musim kemarau mempunyai pecahan selebar paling kecil 1 cm untuk kedalaman sampai 50 cm. Kandungan liat yang tinggi dan menyebar luas membuat tanah ini sangat lekat bila basah dan sangat keras bila kering. Tanah ini mempunyai kandungan bahan organik antara 1,5–4 yang menurun bertahap dengan bertambahnya kedalaman tanah. Warna tanah dipengaruhi oleh jumlah humus dan kadar kapur Foth, 1984 cit., Hanafiah dkk, 2005 .

B. Perumusan Masalah

Tanaman padi beras merah mempunyai kualitas yang lebih baik jika dibandingkan dengan padi beras putih, tetapi petani jarang membudidayakannya, kemungkinan karena rendahnya produksi jika dibudidayakan di lahan sawah, yaitu sekitar 3,86 tonha Kristamtini dan Heni Purwaningsih, 2009. Kandungan bahan organik pada tanah sawah relatif rendah sehingga menyebabkan terdegradasinya kesuburan tanah. Selama ini, budidaya padi sawah seringkali dilakukan dengan sistem penggenangan, sehingga menyebabkan boros air, oleh karena itu perlu dilakukan budidaya padi yang ramah lingkungan dan hemat air melalui penambahan pupuk kandang sapi yang diperkaya dengan biochar dan cacing tanah serta pengelolaan lengas. Pengelolaan lengas sangat penting dilakukan untuk menuju budidaya padi secara hemat air. Berdasarkan permasalahan tersebut diatas, maka muncul pertanyaan penelitian sebagai berikut: ØApakah benar budidaya padi beras merah Segreng secara hemat air dan penambahan pupuk kandang sapi yang diperkaya dengan biochar dan cacing tanah dapat memperbaiki produksi padi beras merah? commit to user 5 ØApakah benar budidaya padi beras merah Segreng secara hemat air dan penambahan pupuk kandang sapi yang diperkaya dengan biochar dan cacing tanah dapat memperkaya kandungan protein dan pati dalam beras merah?

C. Tujuan Penelitian

1. Untuk mempelajari pengaruh pemberian pupuk kandang yang diperkaya dengan biochar dan cacing tanah serta pengelolaan kadar lengas terhadap produksi beras merah 2. Untuk mengetahui kualitas beras merah kandungan protein dan pati yang dihasilkan dari budidaya padi beras merah secara hemat air dan penambahan pupuk kandang sapi yang diperkaya dengan biochar dan cacing tanah.

D. Manfaat Penelitian

Dengan penelitian ini diharapkan dapat memberikan sumbangan bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, terutama dalam bidang budidaya padi beras merah secara ramah lingkungan dan hemat air.

E. Hipotesis