Penelitian yang Relevan Kerangka Pikir

34 Kualitas portability suatu perangkat lunak dapat diuji dengan menjalankannya pada beberapa browser yang berbeda. Jika aplikasi dapat berjalan dengan baik pada web browser tersebut, itu berarti bahwa aplikasi mempunyai kualitas portabilitas yang baik Ahmad, 2016:6. Untuk memudahkan proses pengujian, ada tool yang dapat digunakan untuk melakukan pengujian ini. Tool tersebut adalah SortSite dari PowerMapper . Tool ini dapat digunakan untuk mengecek kompabilitas suatu browser dengan sistem yang kita jalankan PowerMapper Software , 2016.

B. Penelitian yang Relevan

1. Skripsi Universitas Binus Nusantara oleh Hari Wijaya dan Sevira Alvini Thomas dengan judul “ Analisisi dan Perancangan Sistem Basis Data untuk Aplikasi Bank Soal pada Binus School Serpong” tahun 2013. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan merancang sistem basis data aplikasi bank soal yang dapat memudahkan pengelolaan soal dan pengadaan ujian untuk siswa-siswi tingkat SMP dan SMA pada Binus School Serpong. Di dalam sistem ini terdapat fungsi pengolahan soal dan terdapat fungsi untuk pengadaan ujian. Kelemahan pada penelitian ini adalah tidak melakukan pengujian kualitas software. 2. Skripsi oleh Muhammad Taufiq dengan judul “ Aplikasi Bank Soal Ujian Berbasis Web Studi Kasus STMIK AKAKOM” tahun 2016. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menampung soal-soal ujian dengan tipe soal pilihan ganda dan soal essay. Aplikasi yang dikembangkan menyediakan fitur random pada soal berdasarkan bab dan tingkat kesulitan. Penelitian ini memiliki kelebihan dan kekurangan. Kelebihan dari penelitian ini adalah soal dapat dieksport ke dalam format microsoft word. Sedangkan kekurangannya pemilihan soal tidak berdasarkan kriteria yang spesifik seperti yang 35 dikriteriakan pada bank soal yang sebenarnya. Pada penelitian ini, pemilihan soal hanya berdasarkan bab dan tingkat kesulitan saja. Selain itu, pada penelitian ini juga tidak ada tahapan pengujian aplikasi yang dikembangkan, sehingga tidak diketahui kualitas softwarenya.

C. Kerangka Pikir

Persoalan yang terjadi di SMK Muhammadiyah 1 Bantul adalah guru-guru sering kali membutuhkan waktu yang lama untuk membuat instrumen tes yang berkualitas, padahal selain membuat soal, guru masih mempunyai tugas-tugas lain yang membutuhkan banyak waktu. Oleh karena itu, sering kali guru mengambil beberapa soal untuk digunakan kembali dalam membuat instrumen tes yang baru. Akan tetapi, dalam penelusuran soal, guru sering kali mengalami kesulitan karena data soal yang dimiliki guru tidak terstruktur. Hal ini dikarenakan belum ada media yang dapat digunakan untuk menyimpan soal-soal ujian yang efektif dan efisien. Teknik penyimpanan arsip soal ujian hanya disimpan dalam bentuk dokumen kertas sehingga menyulitkan guru dalam pencarian soal dan kemungkinan terjadi kerusakan soal ujian masih besar. Untuk mengatasi masalah tersebut perlu dikembangkan sistem bank soal berbasis web yang berkonsep pada pengarsipan soal secara digital. Dengan adanya sistem ini diharapkan dapat memudahkan guru dalam melakukan penelusuran data soal-soal dan memudahkan guru dalam mengembangkan instrumen tes baru yang berkualitas yang dapat digunakan untuk penilaian hasil belajar siswa. Sistem bank soal pada penelitian ini akan dikembangkan sesuai dengan tahapan pada model pengembangan perangkat lunak prototipe. Tahapan-tahapan yang harus ditempuh, antara lain: analisis kebutuhan, desain, 36 implementasi dan pengujian. Pengembang bisa saja kembali pada tahapan analisis kebutuhan jika spesifikasi kebutuhan pengguna masih belum jelas. Setelah produk sistem bank soal selesai dikembangkan, kemudian dilakukan pengujian terhadap kualitas sistem bank soal dilihat dari aspek functionality, reliability, efficiency, portability, maintainability dan usability sistem. Hasil dari penelitian diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pengguna, khususnya guru- guru SMK Muhammadiyah 1 Bantul dalam mengelola sosl-soal dan membantu guru dalam mengembangan instrumen penilaian. Gambar 8 pada halaman 37 adalah bagan kerangka pikir penelitian ini. 37 Gambar 8. Kerangka Pikir 38

D. Pertanyaan Penelitian