Perancangan Power Supply Adapter PSA

1. Chip IC Mikrokontroller Atmega8535 2. Kristal 3. Kapasitor 4. Resistor Rangkaian mikrokontroller dapat dilihat pada gambar di bawah ini: Gambar 3.2 Rangkain Mikrokontroller ATmega8535 Mikrokontroller ini memiliki 32 port IO, yaitu port A, Port B, Port C dan Port D. Pin 33 sampai 40 adalah Port A yang merupakan port ADC, dimana port ini dapat menerima data analog.

3.3 Perancangan Power Supply Adapter PSA

Rangkaian power supply berfungsi untuk mensupplai arus dan tegangan ke seluruh rangkaian yang ada. Rangkaian power supplai ini terdiri dari dua keluaran, yaitu 5 Volt dan 12 Volt, keluaran 5 Volt digunakan untuk menghidupkan seluruh rangkaian kecuali rangkaian ADC, sedangkan keluaran 12 Volt digunakan untuk mensupplai tegangan ke rangkaian ADC, karena rangkaian ADC memerlukan tegangan input sebesar 12 Volt agar tegangan referensinya stabil. Rangkaian skematik power supplai dapat dilihat pada gambar di bawah ini Gambar 3.3Rangkaian Power Supply PSA Trafo stepdown berfungsi untuk menurunkan tegangan dari 220 Volt AC menjadi 12 Volt AC. Kemudian 12 Volt AC akan disearahkan dengan menggunakan dua buah diode, selanjutnya 12 Volt DC akan diratakan oleh kapasitor 2200µF. Regulator tegangan 5 Volt LM7805CT digunakan agar keluaran yang dihasilkan tetap 5 Volt walaupun terjadi perubahan pada tegangan masukannya.LED hanya sebagai indikator apabila PSA dinyalakan. Transistor PNP TIP 32 disini berfungsi sebagai penguat arus apabila terjadi arus pada rangkaian, sehingga regulator tegangan LM7805CT tidak akan panas ketika rangkaian butuh arus yang cukup besar. Tegangan 12 Volt DC langsung diambil dari keluaran jembatan diode. Dalamperancangan power supply ini, trafo yang digunakan adalah trafo CT 2A. Trafo CT merupakan trafo stepdown yang berfungsi untuk menurunkan tegangan dari 220 Volt AC menjadi 12 Volt AC, kemudian 12 Volt AC akan disearahkan dengan menggunakan jembatan diode IN5392, selanjutnya 12 Volt DC akan diratakan oleh kapasitor 2200 µF. Sedangkan regulator 7805 digunakan untuk menghasilkan keluaran 5 Volt walaupun terjadi perubahan pada tegangan masukannya. Transistor PNP TIP32 digunakan untuk mensupply arus apabila terjadi kekurangan arus pada rangkaian, sehingga regulator tegangan LM7805 tidak panas ketika rangkaian system perancangan membutuhkan arus yang cukup besar, khususnya pada rangkaian sitem minimum mikrokontroller Atmega8535. Karena apabila mikrokontroller kekurangan arus, maka mikrokontroller akan teriset sendiri. LED digunakan sebagai indicator apabila PSA dinyalakan. Sedangkan tegangan keluaran 12 Volt DC langsung diambil dari keluaran jembatan diode, dan diode yang digunakan adalah 3 A.

3.4 Rangakaian LCD Liquid Crystal Display