Topik DiskusiKegiatan Pembahasan PENYULUHAN PROGRAM PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET A, PAKET B DAN PAKET C

Diarsipkan oleh oleh Ronggo Untuk IMADIKLUS.com PENYULUHAN PROGRAM PENDIDIKAN KESETARAAN PAKET A, B DAN C PERTEMUAN KE - I

A. Topik DiskusiKegiatan

Pengertian Dan Konsep Dasar Program Pendidikan Kesetaraan Paket A, B Dan C

B. Justifikasi kegiatan

1. Latar Belakang

Dalam upaya untuk menuntaskan program wajib belajar 9 tahun, pemerintah Indonesia telah mengeluarkan berbagai macam kebijakan. Salah satu kebijakan yang memberi kesempatan seluas-luasnya bagi warga masyarakat untuk tetap mengikuti pendidikan adalah salah satu sistem peralihan program atau disebut multientry-multiexit . Program multientry-multiexit adalah suatu kebijakan untuk melakukan alih program atau tempat belajar, dari pendidikan formal ke pendidikan nonformal atau sebaliknya, atau dari pendidikan in-formal ke pendidikan nonformal, atau antar program penyelenggara pendidikan dalam program pendidikan yang sejenis. Ditinjau dari segi pendidikan, di kecamatan Pondok Kubang hanya memiliki 1 SMP dan 1 MIN yang jaraknya cukup jauh, sedangkan unutk Sekolah Menengah Atas hanya ada kelas jauh dan belum ada siswanya. Dalam hal ini sarana dan prasarana yang menunjang pendidikan yang kompetitif di Kecamatan Pondok Kubang Kabupaten Bengkulu Tengah belum bisa dikatakan cukup. Khusus untuk di Dusun Anyar, sarana pendidikan saat ini hanyalah ada MIN Paralel Dusun Anyar yang merupakan cabang dari MIN Pondok Kubang. Jadi benar saja bila taraf pendidikan berdasarkan survei yang dilaksanakan selama kegiatan KKN, dominan masyarakatnya hanya berpendidikan tamatan SD dan SMP dan sederajatnya. Diarsipkan oleh oleh Ronggo Untuk IMADIKLUS.com Maka dari itu, perlu diberikan pengenalan mengenai pengertian dan konsep dasar pendidikan kesetaraan paket A, B dan C.

2. Masalah

Permasalahan yang ditemui selama kegiatan KKN berlangsung adalah: a Masih banyak anak-anak putus sekolah drop out dan lulus tapi tidak melanjutkan. b Kurangnya motivasi warga untuk belajar dalam memperoleh ilmu c Kurangnya penegtahuan warga mengenai pendidikan kesetaraan paket A, B dan C.

3. Tujuan

Adapun tujuan dari kegiatan yang dilakukan adalah ini untuk memberikan pengetahuan kepada warga pengertian dan konsep dasar pendidikan kesetaraan paket A, B dan C.

C. Pembahasan

Pendidikan kesetaraan ini merupakan kegiatan yang dapat dilaksanakan dalam pendidikan luar sekolah sebagai suatu sub system pendidikan non formal. Yang dimaksud pendidikan non formal adalah “ pendidikan yang teratur dengan sadar dilakukan tetapi tidak terlalu mengikuti peraturan- peraturan yang tetap dan ketat”. Dengan adanya batasan pengertian tersebut, rupanya pendidikan non formal tersebut berada antara pendidikan formal dan pendidikan informal. Pendidikan Kesetaraan adalah salah satu satuan pendidikan pada jalur pendidikan nonformal yang meliputi kelompok belajar kejar Program Paket A setara SDMI, Program Paket B setara SMPMTs, dan Program Paket C setara SMAMA yang dapat diselenggarakan melalui Sanggar Kegiatan Belajar SKB, Pusat kegiatan belajar Masyarakat PKBM, atau satuan sejenis lainnya. Dalam UU No 20 Tahun 2003 tentang sistem pendidikan Nasional menyebutkan bahwa jalur pendidikan terdiri atas pendidikan formal, nonformal, dan informal yang dapat saling melengkapi dan mengganti. Berkenaan dengan hal tersebut di atas, maka salah satu upaya yang ditempuh untuk memperluas akses pendidikan guna mendukung pendidikan sepanjang hayat Diarsipkan oleh oleh Ronggo Untuk IMADIKLUS.com adalah melalui pendidikan kesetaraan. Pendidikan kesetaraan merupakan program pendidikan non formal yang menyelenggarakan pendidikan umum yang mencakup Paket A setara SD, Paket B setara SMP dan Paket C setara SMU. Program Paket A Setara SDMI dan Paket B Setara SMPMTs berfungsi untuk: menuntaskan wajib belajar 9 tahun terutama pada kelompok usia 15-44 tahun dan memberikan layanan wajib belajar 9 tahun bagi siapa pun yang terkendala memasuki jalur pendidikan formal karena berbagai hal serta bagi individu yang menentukan pendidikan kesetaraan atas pilihan sendiri. Program Paket C Setara SMAMA memberikan pelayanan pendidikan bagi siapa pun yang kebutuhan pendidikannya tidak dapat dipenuhi oleh jalur pendidikan formal. Pendidikan Kesetaraan dapat dilaksanakan pada satuan pendidikan nonformal, antara lain: lembaga kursus, lembaga pelatihan, kelompok belajar, pusat kegiatan belajar masyarakat, majelis ta’lim, pondok pesantren, komunitas sekolahrumah, dan satuan pendidikan yang sejenis lainnya.

D. Kesimpulan dan Saran