Alat Pengumpulan Data Uji Validitas Prosedur Pengumpulan Data

sebelum melakukan penelitian ini terlebih dahulu peneliti mengajukan permohonan izin penelitian kepada ketua program D-IV Bidan Pendidik Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara dan kepada Direktur RSU Mitra Sejati Medan. Sedangkan kepada responden, peneliti menjelaskan manfaat dan tujuan serta memberitahukan bahwa tidak ada pengaruh negatif yang akan terjadi selama pengumpulan data. Untuk menjaga kerahasiaan, peneliti tidak mencantumkan nama responden pada lembar kuesioner. Data-data yang diperoleh semata-mata digunakan demi perkembangan ilmu pengetehuan serta tidak akan dipublikasikan pada pihak lain.

F. Alat Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini alat yang digunakan adalah kuesioner yang dibuat secara tersusun berdasarkan tujuan penelitian. Kuesinoer ini terjadiri dari 2 bagian yaitu : a Data demografi : Nomor responden, umur, pendidikan, pekerjaan, suku dan riwayat persalinan ibu. b Faktor-faktor yang mempengaruhi yaitu : nyeri persalinan, kosmetik sex dan budaya.

G. Uji Validitas

Alat ukur atau instrument penelitian yang dapat diterima sesuai standart adalah alat ukur yang telah melalui uji validitas dan reliabilitas data Hidayat, 2007, hal.105. Uji validitas adalah kemampuan instrument pengumpulan data untuk mengukur apa yang harus diukur. Uji validitas kontent dilakukan dengan mengkonsulkan kepada dosen pembimbing dan dosen lainnya sehingga hasil dari seluruh pertanyaan dinyatakan valid.

H. Prosedur Pengumpulan Data

Ada beberapa prosedur yang dilakukan dalam pengumpulan data penelitian ini yaitu: a. Mendapat surat permohonan izin pelaksanaan penelitian dari program D-IV Bidan Pendidik. b. Mengajukan permohonan izin pelaksanaan penelitian kepada pimpinan RSU. Mitra Sejati Medan. c. Menyatakan persetujuan pasien menjadi responden secara sukarela. d. Setelah calon responden bersedia maka diminta untuk menandatangani lembar persetujuan Informed Consent. e. Menjelaskan cara pengisian kuesioner kepada responden selanjutnya dipersilahkan untuk mengisi lembar kuesioner dengan jujur dan mengisi seluruh pertanyaan. f. Penelitian mendampingi responen dalam pengisian untuk menjelaskan apabila ada pertanyaan yang kurang jelas dalam pengisian kuesioner. g. Setelah kuesioner diisi oleh responden, kuesioner diksumpulkan kembali oleh penenliti. Apabila responden tidak bersedia mengisi pada hari itu, peneliti akan mengambil keesokan harinya dan memeriksa kelengkapan data sehigga data yang diperoleh terpenuhi. h. Seteleh data terkumpul semua dengan lengkap maka dilakukan analisa data.

I. Analisa Data

Setelah analisa data terkumpul selanjutnya dilakukan pengelolahan dengan langkah- langkah berikut : a. Editing Pemeriksaan Data Editing adalah upaya memeriksa kembali kebenaran data yang diperoleh atau dikumpulkan. Pada peneltian ini melakukan editing apakah semua pertanyaan telah diisi oleh responden sesuai dengan petunjuk. b. Coding Pengkodean Data Untuk memudahkan peneliti dalam melakukan analisa data dan pengolahan data serta pengambilan kesimpulan data yang dimasukkan kedalam tabel. c. Processing Dilakukan pengolahan data dengan menggunakan teknik komputerisasi SPSS. Kuesioner penelitian ini terdiri dari 21 pertanyaan tertutup dengan jawaban “Ya” dan “Tidak”. Aspek pengukuran dari kuesioner penelitian ini penilaiannya menganalisa tiap- tiap pertanyaan dari kuesioner tersebut. a Nyeri Persalinan terdiri dari 5 soal bila 1 jawaban “Ya” maka termasuk kedalam kategori “Nyeri Persalinan” b Kosmetik Sex terdiri dari 7 soal bila 1 jawaban “Ya” maka termasuk kedalam kategori “ Kosmetik Sex” c Budaya terdiri dari 9 soal bila 1 jawaban “Ya” maka termasuk kedalam kategori “ Budaya”

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN