Rancangan Analisis Data METODE PENELITIAN

Irna Andriani, 2014 Pengaruh reputasi terhadap keputusan pembelian pada situs jual beli berniaga.com studi pada pembeli situs jual beli berniaga.com pt.701search Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling kuota. Menurut Sugiyono 2013:155 Sampling kuota adalah teknik untuk menentukan sampel dari populasi yang mempunyai ciri-ciri tertentu sampai jumlah kuota yang diinginkan. Dalam penelitian ini, peneliti menentukan sampel sebesar 100 responden dengan kriteria sudah melakukan pembelian pada situs jual beli berniaga.com. Peneliti membagikan kuesioner sebanyak lebih dari 200, namun hanya 100 kuesioner pertama yang dikembalikan dan dijadikan responden.

3.6 Rancangan Analisis Data

Kegiatan analisis data dilakukan setelah semua data terkumpul. Setelah semua data yang diperlukan terkumpul kemudian mengolah data dan menginterpretasikannya untuk mendapatkan hasil data. Sehingga dari hasil data tersebut dapat terlihat apakah variabel X reputasi yang terdiri dari 4 subvariabel yaitu Credibility, Reliability, Responsibility, dan Trustworthiness berpengaruh positif terhadap variabel Y keputusan pembelian. Berikut tahapan yang digunakan untuk mengolah data dalam penelitian ini yaitu: 1. Editing, yaitu pemeriksaan angket yang terkumpul kembali setelah diisi oleh responden. Pemeriksaan tersebut menyangkut kelengkapan pengisian angket secara menyeluruh. 2. Skoring, skala pengukuran yang digunakan adalah skala likert yaitu digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau Irna Andriani, 2014 Pengaruh reputasi terhadap keputusan pembelian pada situs jual beli berniaga.com studi pada pembeli situs jual beli berniaga.com pt.701search Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu sekelompok orang tentang fenomena sosial, Sugiyono 2013:168. Jawaban setiap item instrumen yang menggunakan skala likert mempunyai gradasi dari sangat positif sampai sangat negatif, yang dapat berupa kata- kata. TABEL 3.4 ALTERNATIF JAWABAN BERDASARKAN SKALA LIKERT Alternatif Jawaban Skala Alternatif Jawaban Sangat Setuju 5 4 3 2 1 Sangat Tidak Setuju 3. Tabulasi, yaitu merekap data hasil skoring ke dalam tabel 4. Tahap uji coba kuesioner, untuk mengetahui apakah layak atau tidaknya kuesioner yang disebarkan kepada responden. Peneliti dalam hal ini akan menggunakan dua tahap pengujian yaitu uji validitas dan reliabilitas. 5. Tahap pemrosesan data, untuk menjawab tujuan penelitian ini yang bersifat deskriptif adalah melalui tinjauan kontinum dan perbandingan rata-rata data sampel. Untuk menjawab tujuan penelitian yang bersifat verifikatif atau asosiatif digunakan analisis regresi sederhana.

3.7 Uji Validitas dan Reliabilitas