Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

7 TKIT Al-Aqsho lebih menitikberatkan pada pembelajaran bidang agama, seperti membaca, menulis, dan menghafal Al-quran dan do’a sehari-hari. Dalam pembelajaran membaca dan menulis Al-quran, TKIT Al-Aqsho selama ini menggunakan metode Iqra yaitu metode pembelajaran membaca dan menulis Alquran dengan perjilidan, antara jilid yang satu dengan yang lainnya saling berhubungan dan tidak boleh didahului. Menurut Sopandi Kepala Sekolah TKIT Al-Aqsho selama ini diharapkan anak-anak dapat menguasai sampai iqra 3 yang mempelajari tentang harakat kasrah, harakat dhammah, dan mad dalam waktu enam bulan. Dari kenyataan itu, untuk meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Alquran, penulis sangat tertarik untuk melakukan penelitian mengenai efektivitas membaca dan menulis Alquran dengan menggunakan metode Al- barqy. Proses belajar mengajar dengan menggunakan metode Al-barqy, hanya membutuhkan waktu delapan jam untuk bisa membaca Alquran pada anak usia tujuh tahun atau kelas satu Sekolah Dasar. Proses belajar mengajar dengan menggunakan metode Albarqy ini berdasarkan sistem terpadu yang dituangkan dalam buku panduan metode Al-barqy, dengan pola belajar intensif satu jam setiap hari. Berdasarkan uraian tersebut, penelitian ini difokuskan pada kajian “Efektivitas Metode Al-Barqy dalam Meningkatkan Kemampuan Membaca dan Menulis Alquran pada Anak Usia 4–5 Tahun”

B. Rumusan Masalah

8 Berdasarkan penjelasan di atas masalah utama yang akan di kaji dalam penelitian ini adalah apakah metode Al-Barqy efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Alquran pada anak usia 4-5 tahun di TKIT Al- Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung? Untuk lebih mengarahkan peneliti dalam melakukan penelitian, masalah utama tersebut dijabarkan dalam beberapa pertanyaan penelitian, yang disebut rumusan masalah. Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah sebagai berikut. 1 Bagaimana kemampuan membaca dan menulis Alquran anak usia 4–5 tahun di TKIT Al-Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung? 2 Bagaimana pelaksanaan metode Al-Barqy dalam meningkatkan keterampilan membaca dan menulis huruf hijaiyah untuk anak usia 4–5 tahun? 3 Bagaimana perbedaan kemampuan membaca Alquran anak usia 4–5 tahun antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol di TKIT Al-Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung? 4 Bagaimana perbedaan kemampuan menulis Alquran anak usia 4–5 tahun antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol di TKIT Al-Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan permasalahan penelitian yang dirumuskan, tujuan pokok penelitian adalah untuk mengetahui efektivitas metode Al-Barqy untuk meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Alquran untuk anak usia 4 - 5 tahun. Secara spesifik, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 9 1 langkah-langkah pelaksanaan metode Al-Barqy dalam meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Alquran anak usia 4–5 tahun di TKIT Al- Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung. 2 hasil yang diperoleh pada kemampuan membaca Alquran anak usia 4–5 tahun setelah menggunakan metode Al-Barqy di TKIT Al-Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung. 3 hasil yang diperoleh pada kemampuan menulis Alquran anak usia 4–5 tahun setelah menggunakan metode Al-Barqy di TKIT Al-Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung. 4 Efektivitas metode Al-Barqy untuk meningkatkan kemampuan membaca dan menulis Alquran pada anak usia 4-5 tahun di TKIT Al-Aqsho Sarijadi Kel. Sarijadi Kec. Sukasari Bandung.

D. Manfaat Penelitian