Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Distribusi Responden Berdasarkan Usia Distribusi Responden Berdasarkan Status Pernikahan

d Melakukan pemasaran dengan spanduk,brosur,promosi harga memberikan bonus pada periode tertentu. e Melakukan persaingan harga dengan toko grosir lainnya. f Mengecek ulang barang-barang yang datang dari supplier. g Mengirim barang kepada konsumen dan sebelum dikirim dilakukan pengecekan barang agar tidak ada barang yang tertinggal maupun barang yang cacat.

4.2 Karakteristik Responden

Berdasarkan hasil penelitian berikut ini karakteristik responden dalam penelitian yang mencangkup jenis kelamin responden, usia responden, status responden, pekerjaan responden, pengeluaran responden dalam satu bulan dan frekuensi responden datang ke toko Aqita Aquarium, maka diperoleh data sebagai berikut:

4.2.1 Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin

Tabel 4.1 Distribusi Responden Menurut Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Frekuensi F Persentase 1 Pria 63 63 2 Wanita 37 37 Total 100 100 Pada tabel 4.1 dapat dilihat bahwa mayoritas konsumen yang menjadi responden adalah berjenis kelamin pria sebanyak 63 orang, atau sebesar 63 dari total responden. Sementara yang berjenis kelamin wanita hanya ada sebanyak 37 orang atau sebesar 37. Jadi, mayoritas dalam penelitian ini adalah pria yaitu sebesar 63 karena pada umumnya pria lebih menyukai hobi yang berkaitan dengan alam seperti memelihara ikan hias, jual-beli ikan hias dan lain-lain dibandingkan dengan wanita.

4.2.2 Distribusi Responden Berdasarkan Usia

Tabel 4.2 Distribusi Responden Menurut Usia No Usia Frekuensi F Persentase 1 20 – 30 tahun 4 4 2 31 – 40 tahun 63 63 3 41 – 50 tahun 28 28 4 Diatas 50 tahun 5 5 Total 100 100 Berdasarkan Tabel 4.2 dapat diperoleh karakteristik responden berdasarkan usia, yaitu responden usia 20-30 tahun sebesar 4, usia 31-40 sebesar 63, usia 41-50 tahun sebesar 28, usia diatas 50 tahun sebesar 5. Dari data tersebut paling banyak responden dalam penelitian ini adalah berusia 31-40 tahun yaitu sebesar 63. Dimana usia 31-40 tahun itu adalah usia yang banyak mengalami kejenuhan dalam pekerjaannya sehingga membutuhkan kegiatan lain yang berkaitan dengan hobi dan dapat mengurangi stress salah satu nya adalah memelihara ikan hias.

4.2.3 Distribusi Responden Berdasarkan Status Pernikahan

Tabel 4.3 Distribusi Responden Menurut Status Pernikahan No Status Frekuensi F Persentase 1 Menikah 53 53 2 Belum Menikah 47 47 Total 100 100 Berdasarkan status pernikahan seperti tampak pada tabel 4.3 dapat diperoleh karakteristik responden berdasarkan status pernikahan yaitu 53 sudah menikah dan sisanya 47 belum menikah. Sehingga dapat diketahui paling banyak responden menikah, yaitu sebanyak 53 responden atau sebesar 53 dari total responden. Menurut, Nia Hidayati 2013:1 seseorang yang sudah menikah akan lebih banyak pikiran sehingga membutuhkan hal yang dapat menjernihkan pikiran dan ketenangan yaitu dengan memelihara ikan hias didalam akuarium serta aksesoris yang berwarna-warni yang menambah keindahan sehingga membuat suasana lebih tenang.

4.2.4 Distribusi Responden Berdasarkan Pekerjaan