Lokasi dan Waktu Pengambilan Data Jenis Penelitian Populasi dan Sampel

27

BAB III METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan Waktu Pengambilan Data

Penelitian dilaksanakan di Puskesmas Sukamanah Kabupaten Bogor Penelitian ini dilakukan pada bulan April 2014

B. Jenis Penelitian

Rancangan penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang bersifat korelasional, yaitu menghubungkan dua variabel bebas yaitu latar belakang pendidikan ibu, tingkat pendapatan keluarga dengan variabel terikat, penggunaan pelayanan persalinan oleh tenaga kesehatan profesional.

C. Populasi dan Sampel

1. Populasi Populasi sasaran adalah ibu bersalin. Populasi berjangkau sumber adalah ibu bersalin yang ditolong oleh tenaga kesehatan maupun yang tidak menggunakan tenaga professional yang bertempat tinggal di kecamatan Megamendung. 2. Sampel Sampel Fixed Disease Sampling yaitu dipilih berdasarkan status penolong persalinan, baik yang ditolong oleh tenaga kesehatan maupun bukan tenaga kesehatan Paraji perpustakaan.uns.ac.id commit to user Besar sampel diperkirakan berdasar atas rumus multivariat yang akan digunakan dalam analisis penelitian ini setiap variabel independen didalam model analisis Multivariat membutuhkan multivariabel 15 – 20 subjek penelitian karena terdapat tiga variabel independen yang dianalisis maka dibutuhkan tiga kali 15 – 20 yang dibutuhkan yaitu 45 – 60 subjek penelitian. Sempel yang digunakan sebanyak 57 ibu bersalin. 3. Teknik Pengambilan Sampel Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik proporsional dimana pengambilan sampel ini dilakukan dalam kegiatan posyandu tersebut ada beberapa ibu-ibu bersalin yang ditolong oleh tenaga kesehatan profesional dan bukan tenaga kesehatan. Ukuran sampel untuk desain penelitian yang menggunakan analisis multivariat membutuhkan ukuran sampel yang lebih besar dari pada desain penelitian yang tidak menggunakan analisis multivariat. Rasio yang dianjurkan antara ukuran sampel dengan jumlah variabel independen adalah 15 hingga 20 subjek per-variabel independen Murti, 2010. Jadi dalam penelitian ini ukuran sampel dengan tiga variabel independen minimal 45- 60 subjek penelitian.

D. Variabel Penelitian