Pahami arti kata candi yang ada pada kamus tersebut.

Melestarikan Budaya 9 9 9 9 9 Mendengarkan Tujuan Pembelajaran: Dalam pelajaran ini kamu akan mampu membuat gambar atau denah berdasarkan penjelasan petunjuk yang didengar. Tugas Kelompok Yuk, berlatih menyusun kamus secara berkelompok Tiap kelompok terdiri empat kawan. 1. Saling berlomba adu cepatlah menemukan 15 istilah kata di bidang kebudayaan. Kemudian, susun istilah kata bidang kebudayaan tersebut menjadi kamus kecil yang lengkap dengan arti dan cara penerapannya dalam kalimat. 2. Gabung semua istilah dari semua kelompok supaya lebih lengkap. Kemudian, ramai-ramailah menyusun menjadi sebuah kamus kebudayaan 3. Mintalah pentunjuk dari guru apabila belum mengerti.

B. Mendengarkan Petunjuk Denah

Pernahkah kamu tersesat di jalan ketika bepergian? Mengapa kamu tersesat? Pasti kamu tidak mendengarkan petunjuk dengan sungguh-sungguh. Agar kejadian tersebut tidak terulang lagi, sebaiknya petunjuk yang diberikan, diterjemahkan dahulu dalam bentuk denah. Apalagi, jalan yang dilalui berbelok-belok sehingga sulit untuk dihafal. Denah adalah gambar yang menunjukkan letak kota, jalan, dan sebagainya. Untuk menggambar denah harus disertai arah mata angin. Simaklah petunjuk yang akan dibacakan oleh guru kamu. Tugas kamu adalah membuat denah petunjuk tersebut Ayo Belajar Bahasa Indonesia Kelas IV 10 10 10 10 10 Berkunjung ke Museum Sangiran Besok pagi siswa-siswa kelas empat SD Prawita 1 akan berwisata ke Sangiran. Tujuannya untuk melihat peninggalan- peninggalan prasejarah yang tersimpan di museum. Perjalanan dari SD Prawita 1 menuju lokasi diperkirakan selama 30 menit. Dari SD Prawita 1 yang berlokasi di Jalan Katamso nomor 21 Kampung Prawita, siswa naik bus ke arah utara menyusuri Jalan Katamso selama 10 menit. Tiba di perempatan jalan, bus berbelok ke timur, melewati Puskesmas Kalioso yang berada di sebelah kiri jalan. Kemudian, bus melaju melewati Jalan Jenderal Sudirman sejauh 800 meter, bus melewati Jembatan Kalimati. Setelah melaju lagi sekitar 300 meter, bus berbelok di bundaran taman kota ke arah utara. Lantas, bus melaju menelusuri Jalan Samsudin sejauh 600 meter. Tepat di pertigaan, bus berbelok ke arah timur lagi, tampak di kiri jalan ada Kantor Pos Sangiran. Bus melaju di Jalan Supratman kira-kira 400 meter. Sampailah bus pada tempat tujuan. Siswa-siswa bergegas turun dari bus untuk berkunjung ke museum yang terletak di selatan jalan. Lokasi museum berjajar dengan lokasi KUA Sangiran, yaitu di Jalan Supratman nomor 120 Karanganyar, Jawa Tengah. Untuk lebih lengkapnya, inilah gambar denah lokasi Museum Sangiran. U : Utara S : Selatan T : Timur B : Barat Melestarikan Budaya 11 11 11 11 11 Yuk, berlatih mendengarkan petunjuk dengan saksama 1. Coba kamu ceritakan kembali urut-urutan perjalanan siswa kelas empat SD Prawita 1 menuju Museum Sangiran 2. Untuk memudahkan, isilah titik-titik di bawah ini a. Dari lokasi SD Prawita 1 di jalan . . . . . . bus melaju ke . . . . . . b. Dari perempatan jalan, bus berbelok ke arah . . . . . . Di kiri jalan ada bangunan . . . . . . c. Bus berjalan 800 meter melewati . . . . . . d. Setelah 300 meter dari . . . . . . bus berbelok ke . . . . . . e. Setelah 600 meter terdapat pertigaan, bus berbelok ke . . . . . . Cirinya, di kiri jalan terdapat . . . . . . f. Lokasi museum berdekatan dengan . . . . . . terletak di . . . . . . 3. Ceritakan secara urut dan jelas di depan kelas yang didengarkan oleh kawan-kawan yang lain 4. Siswa yang tidak bercerita membantu guru memberi penilaian tentang urut-urutan cerita yang benar. 5. Lakukan secara bergantian untuk lima siswa. Yuk, menggambar denah di buku tugas Gambarlah denah perjalanan para siswa di atas menuju Museum Sangiran, jika SD Prawita 1 terletak di sebelah kanan Puskesmas Kalioso Yuk, berlatih mendeskripsikan denah Ceritakan kembali perjalanan siswa SD Prawita 1 sampai di lokasi Museum Sangiran dengan bantuan denah yang telah kamu buat dengan kalimat sendiri Berlatih 2 Berlatih 3 Berlatih 4