Mendengarkan Pantun Nasihat Bahasa Indonesia IV Kelas 4 Sudaryono dan W Wiharsono 2010

Mencintai Seni 201 201 201 201 201 Yuk, menceritakan pengalaman lewat telepon Cobalah membantu Lala untuk menceritakan pengalamannya menonton wayang kepada neneknya melalui telepon. Tuliskan apa saja yang akan disampaikan Lala lewat telepon Tulislah berdasarkan gambar berikut di buku tugasmu Berlatih 3 Ria : ................................................ Lala : Di gedung wayang orang, Balai Kambang Solo Ria : Pukul berapa La? Lala : ................................................. 1 2 3 4 Ayo Belajar Bahasa Indonesia Kelas IV 202 202 202 202 202 Membaca Tujuan Pembelajaran: Pada pelajaran kali ini bertujuan supaya kamu menemukan kalimat utama yang memuat ide pokok tiap-tiap bacaan.

C. Membaca Intensif Wacana

Bacalah wacana berikut dengan saksama dan temukan ide pokok tiap-tiap paragraf Mengenal Alat Musik Orkestra Orkestra adalah kelompok pemusik yang bermain musik bersama dengan alat musik berbeda di suatu tempat tertentu. Umumnya, orkestra dipentaskan di gedung-gedung kesenian. Orkestra biasanya memainkan musik klasik. Pemimpin orkestra disebut konduktor orkestra. Bagian terpenting dalam orkestra adalah alat musik gesek. Alat musik gesek yang biasa dimainkan adalah biola dan cello. Kedua alat ini menghasilkan suara yang mirip. Biola menghasilkan suara yang lebih tinggi dan cello menghasilkan suara rendah. Bagian penting lainnya adalah alat musik tiup. Alat musik tiup ada yang terbuat dari kayu maupun kuningan. Kedua alat ini digunakan dengan meniupkan udara. Pada alat musik dari kayu terdapat banyak lubang sehingga alat musik ini dapat menimbulkan suara yang berbeda ketika lubang itu ditutup dan tidak ditutup. Pada alat musik dari kuningan terdapat katup atau pipa yang dapat ditekan atau digeser untuk mengubah nada. Yang termasuk dalam alat musik dari kayu antara lain flute, obo, clarinet, bassoons, sedangkan alat musik dari kuningan seperti horn, trombone, saxophone. Alat musik lain yang digunakan adalah perkusi. Alat musik ini ada yang terbuat dari kulit, logam, ataupun kayu. Alat perkusi ada yang dapat menghasilkan nada musik seperti xylophone. Namun, Mencintai Seni 203 203 203 203 203 ada juga alat musik perkusi yang hanya menimbulkan suara dan tidak menimbulkan nada musik seperti castanet atau drum. Bagian lain dalam orkestra adalah keyboard. Yang termasuk di dalamnya adalah piano dan organ. Alat ini mempunyai banyak tuts sehingga dapat menimbulkan banyak nada yang berbeda daripada alat musik lainnya. Sumber: Eviyanthi dalam Kompas Anak, 12 Februari 2006 Gambar suasana orkestra