Pengertian Kredit Tujuan Kredit Fungsi Kredit

c. Proses Proses merupakan bagian yang melakukan perubahan atau transformasi dari masukan menjadi keluaran yang berguna dan lebih bernilai, misalnya berupa informasi dan produk, tetapi juga bisa berupa hal-hal yang tidak berguna, misalnya saja sisa pembuangan atau limbah. Pada pabrik kimia, proses dapat berupa bahan mentah. Pada rumah sakit, proses dapat berupa aktivitas pembedahan pasien. d. Keluaran Keluaran output merupakan hasil dari pemrosesan. Pada sistem informasi, keluaran bisa berupa suatu informasi, saran, cetakan laporan, dan sebagainya. e. Batas Batas boundary sistem adalah pemisah antara sistem dan daerah di luar sistem lingkungan. Batas sistem menentukan konfigurasi, ruang lingkup, atau kemampuan sistem. Sebagai contoh, tim sepakbola mempunyai aturan permainan dan keterbatasan kemampuan pemain. Pertumbuhan sebuah toko kelontong dipengaruhi oleh pembelian pelanggan, gerakan pesaing dan keterbatasan dana dari bank. Tentu saja batas sebuah sistem dapat dikurangi atau dimodifikasi sehingga akan mengubah perilaku sistem. Sebagai contoh, dengan menjual saham ke publik, sebuah perusahaan dapat mengurangi keterbasatan dana. f. Mekanisme Pengendalian dan Umpan Balik Mekanisme pengendalian control mechanism diwujudkan dengan menggunakan umpan balik feedback. Umpan balik ini digunakan untuk mengendalikan baik masukan maupun proses. Tujuannya adalah untuk mengatur agar sistem berjalan sesuai dengan tujuan. g. Lingkungan Lingkungan adalah segala sesuatu yang berada diluar sistem. Lingkungan bisa berpengaruh terhadap operasi sistem dalam arti bisa merugikan atau menguntungkan sistem itu sendiri. Lingkungan yang merugikan tentu saja harus ditahan dan dikendalikan supaya tidak mengganggu kelangsungan operasi sistem, sedangkan yang menguntungkan tetap harus terus dijaga, karena akan memacu terhadap kelangsungan hidup sistem.

3. Kredit

a. Pengertian Kredit

Menurut Veithzal Rivai 2006 : 4 “kredit adalah Penyerahan barang, jasa, atau uang dari satu pihak kreditor pemberi pinjaman atas dasar kepercayaan kepada pihak lain nasabahpengutang dengan janji membayar dari penerima kredit kepada pemberi kredit pada tanggal yang telah disepakati kedua belah pihak”. Universitas Sumatera Utara Sementara dalam Undang-undang Republik Indonesia nomor 10 tahun 1998, malayu, 2007 : 87 menyebutkan “Kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersama-kan dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam-meminjam antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melunasi utangnya setelah jangka waktu tertentu dengan pemberian bunga”.

b. Tujuan Kredit

Adapun tujuan kredit menurut Kasmir 2002 : 97 adalah: 1 Mencari keuntungan. 2 Membantu usaha nasabah. 3 Membantu pemerintah.

c. Fungsi Kredit

Menurut Veithzal Rivai 2006 : 7, fungsi kredit dapat dikemukakan sebagai berikut: 1 Kredit dapat meningkatkan utility daya guna dari modaluang. 2 Kredit dapat meningkatkan utility daya guna suatu barang. 3 Kredit meningkatkan peredaran dan lalu lintas uang. 4 Kredit menimbulkan kegairahan berusaha masyarakat. 5 Kredit sebagai alat stabilisasi ekonomi. 6 Kredit sebagai jembatan untuk peningkatan pendapatan nasional. 7 Kredit sebagai alat hubungan ekonomi internasional. d. Pengertian Kredit Modal Kerja Kredit Modal Kerja menurut Kasmir 2000 : 76 adalah: kredit yang akan digunakan untuk menambah modal usaha debitur. Contoh kredit modal kerja untuk membeli bahan baku. Universitas Sumatera Utara Kredit Modal Kerja menurut Indra Bastian dan Suhardjono 2006 : 251 yaitu “kredit yang diberikan oleh bank untuk menambah modal kerja debitur. Kredit ini diberikan untuk pembiayaan modal kerja perusahaan baik perusahaan perorangan maupun yang berbadan hokum. Kredit modal kerja memiliki jangka waktu pengembalian maksimal satu tahun bisa diperpanjang sesuai kebutuhan yang dapat dimanfaatkan untuk membiayai stok barang, piutang dagang, pembelian bahan baku ataupun kebutuhan modal kerja perusahaan lainnya”. Adapun Kelebihan dari kredit modal kerja adalah: • Jumlah pinjaman sesuai skala usaha • Bunga bersaing • Proses kredit cepat dan mudah

e. Prosedur Dalam Pemberian Kredit