Jenis dan Lokasi Penelitian Populasi dan Sampel Defenisi Operasional

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Jenis dan Lokasi Penelitian

3.1.1. Jenis Penelitian

Penelitian ini adalah Penelitian dengan menggunakan jenis data kuantitatif, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data tahun 2010 sampai dengan tahun 2012. Sumber data yang digunakan dalam penulisan skripsi ini berasal dari sumber internal dan merupakan data primer yaitu data yang diperoleh dari sumber asli. Data primer berupa laporan realisasi penerimaan pajak dan data penerbitan surat ketetapan pajak di Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan.

3.1.2. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan, yang berlokasi di Jalan Sukamulia No.17 A Lantai II Medan.

3.2. Populasi dan Sampel

3.2.1. Populasi

Menurut Sugiono 2004:72 “ Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri dari objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik teertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan”. Populasi penelitian yaitu Wajib Pajak Badan yang terdaftar pada Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan sampai tahun 2012. Universitas Sumatera Utara

3.2.2. Sampel

Teknik penentuan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah proportional sampling method atau pemilihan sampel proporsional, yaitu metode penentuan sampel yang memberikan peluang yang sama bagi setiap anggota populasi untuk dipilih menjadi anggota sampel Sugiyono, 2004 : 78. Teknik sampel ini dipilih karena anggota populasinya dianggap homogen, yaitu Wajib Pajak Badan pada Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan.

3.3. Defenisi Operasional

PPh Pasal 2529 Badan merupakan angsuran pajak yang dibayar sendiri oleh Wajib Pajak Badan setiap bulan dan merupakan kredit pajak yang dapat dikurangkan dari pajak yang terhutang pada akhir Tahun Pajak yang bersangkutan. Pemeriksaan adalah serangkaian kegiatan menghimpun dan mengolah data, keterangan, danatau bukti yang dilaksanakan secara objektif dan profesional berdasarkan suatu standar pemeriksaan untuk menguji kepatuhan pemenuhan kewajiban perpajakan danatau untuk tujuan lain dalam rangka melaksanakan ketentuan peraturan perundang-undangan perpajakan”. Penerimaan Pajak adalah angka penerimaan pajak yang berhasil dihimpun Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan dalam satu Tahun Pajak. Pemeriksa adalah tenaga fungsional Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan yang bertugas untuk melakukan pemeriksaan perpajakan. Universitas Sumatera Utara SP3 Surat Perintah Pemeriksaan Pajak adalah instruksi untuk melakukan pemeriksaan terhadap Wajib Pajak tertentu di Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan. SKP Surat Ketetapan Pajak adalah hasil ketetapan pajak yang diperoleh dari hasil pemeriksaan Wajib Pajak di Kantor Pelayanan Pajak Madya Medan.

3.4. Jenis dan Sumber Data