Jenis – Jenis Biaya Medical PT Pertamina Pesero MOR I Medan

Dengan kemajuan teknologi yang ada saat ini, penyusunan anggaran sangat di butuhkan untuk mengetahui kualitas kinerja suatu organisasi atau instasi. Dimana di dalam anggaran tersebut bisa terlihat kemampuan suatau instansi dalam menjalankan tugas – tugasnya. Dalam evaluasi penyusunan anggaran biaya medical pada PT Pertamina Persero MOR I Medan dapat dilihat dari jumlah karyawan yang sakit setiap tahunnya dari tahun 2012 sampai dengan 2014. Total karyawan PT Pertamina Persero MOR I Medan yang sakit merupakan penjumlah untuk karyawan Rawat Jalan maupun Rawat Inap. Pada tahun 2012 total karyawan yang sakit dari bulan Januari sampai dengan bulan Desember sebanyak 1.021 orang. Pada tahun berikutnya, yakni tahun 2013 total karyawan yang sakit mengalami kenaikan yaitu sebanyak 1.127 orang, yang disebabkan oleh musim pancaroba yang berlangsung lama pada tahun itu sehingga kondisi daya tahan tubuh karyawan pun banyak yang terganngu. Sedang pada tahun 2014 total karyawan yang sakit sebayak 1.015 orang, sebab pada bulan Januari jumlah karyawan yang sakit ialah sebanyak 81 orang, yang merupakan jumlah karyawan yang paling sedikit yang sakit tahun 2013. Setelah diketahui berapa total karyawan yang sakit dari 2012 sampai dengan 2014 maka, pada tahun 2013 total karyawan yang sakit meningkat dari tahun 2012 dan kemudian menurun kembali pada tahun 2014. Untuk lebih jelasnya mengenai jumlah karyawan yang sakit pada tahun 2012 sampai dengan tahun 2014 setiap bulannya dapat dilihat pada tabel dibawah ini sebagai berikut: Tabel 3.2 Jumlah Pekerja yang Sakit pada PT Pertamina Persero MOR I Medan Tahun 2012 - 2014 Bulan 2012 2013 2014 Januari 84 orang 90 orang 81 orang Februari 89 orang 100 orang 83 orang Maret 93 orang 93 orang 91 orang April 85 orang 91 orang 87 orang Mei 84 orang 94 orang 84 orang Juni 80 orang 95 orang 85 orang Juli 80 orang 92 orang 79 orang Agustus 87 orang 98 orang 85 orang September 89 orang 97 orang 86 orang Oktober 82 orang 95 orang 84 orang November 87 orang 92 orang 87 orang Desember 81 orang 90 orang 83 orang Total 1.021 orang 1.127 orang 1.015 orang Sumber : PT Pertamina Persero MOR I Medan diolah