Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Tinjauan Pustaka

commit to user 2 DAS Bengawan Solo terdiri dari Sub DAS Bengawan Solo Hulu, Sub DAS Kali Madiun, serta Sub DAS Bengawan Solo Hilir. DAS Bengawan Solo Hulu meliputi daerah dari Wonogiri hingga batasan Ngawi. Banjir di Kota Surakarta dipengaruhi oleh DAS Bengawan Solo Hulu dengan titik kontrol Jurug. Pada DAS bengawan Solo terdapat banyak stasiun hujan, namun tidak semuanya memiliki data yang lengkap pada rentang waktu yang diperlukan sehingga dilakukan pemilihan stasiun hujan. Penelitian ini membahas pengaruh perubahan curah hujan dengan melihat karakteristik hujan yang terjadi melalui data pencatatan hujan, yang ditinjau pada rentang tertentu. Hasil akhir yang diinginkan adalah dapat mengetahui data hujan pada rentang waktu manakah yang bisa memberikan prediksi hujan rencana tertinggi. Hujan rencana yang tepat dapat digunakan dalam analisis pengendalian banjir dengan baik.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut: 1. Bagaimana kualitas data hujan terpilih yang ada padaDAS Bengawan Solo Hulu? 2. Bagaimana karakteristik hujan yang terjadi di DAS Bengawan Solo Hulu dengan rentang waktu dua puluh, lima belas serta sepuluh tahun terakhir? 3. Data hujan dalam rentang waktu manakah yang menghasilkan prediksi hujan rencana tertinggi?

1.3 Batasan Masalah

Batasan-batasan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Lokasi penelitian adalah DAS Bengawan Solo Hulu dengan batasan hingga titik kontrol Jurug. 2. Jika ada data hujan yang hilang dan tidak diisi maka tidak dipakai. commit to user 3

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Mengetahui kualitas data hujan terpilih yang ada pada DAS Bengawan Solo Hulu. 2. Mengetahui karakteristik hujan yang terjadi di DAS Bengawan Solo Hulu dengan rentang waktu dua puluh, lima belas serta sepuluh tahun terakhir. 3. Mengetahui rentang waktu data hujan yang memberikan prediksi hujan rencana tertinggi.

1.5 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah: 1. Manfaat teoritis: memberikan informasi keilmuan dalam bidang teknik sipil khususnya mengenai hidrologi, yaitu karakteristik hujan yang terjadi pada suatu DAS. 2. Manfaat praktis: memberikan informasi rentang waktu data hujan yang menghasilkan prediksi hujan rencana tertinggi sehingga dapat digunakan dalam analisis pengendalian banjir. commit to user 4 BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Tinjauan Pustaka

Peningkatan suhu global diperkirakan membuat perubahan pola curah hujan. Meskipunsering terjadi perbedaan pendapat mengenai curah hujan ekstrim yang menyebabkan banjir di daerah perkotaan dan pedesaan cenderung menjadilebih sering, belum jelas apakah kenaikan yang diperkirakanterjadi untuk semua curah hujan danlimpasan. Studi tentang analisis statistik curah hujanekstrim dilakukan oleh H.-R. Verworn,dkk 2008 menyatakan bahwa perubahan curah hujan total musim panas mempunyai kecenderungan meningkat namun tidak signifikan. Sedangkan pada perubahan curah hujan total musim dingin terjadi peningkatan yang cukup signifikan. Penelitian mengenai perubahan curah hujan juga dilakukan oleh Ina Juaeni , dkk 2006 dalam Kajian Perubahan Curah Hujandi Jakarta dan Semarang. Hasil dalam penelitian tersebut adalah data lokal curah hujan Jakarta menunjukkanbahwa curah hujan sekarang 1990 - 2004 berkurang sebesar 16.1311 mmbulan terhadap rata-rata periode 30 tahun terakhir 1961-1990. Curah hujan Semarang berkurang sebesar 1.78396mmbulan. Dengan demikian ada kecenderungan terjadi perubahan iklim diJakarta dan Semarang berdasarkan analisis data curah hujan commit to user 5

2.2 Dasar Teori