Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Usia Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Memiliki Pasangan atau Tidak Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Jenis Pekerjaan

46

BAB IV ANALISA DATA DAN INTERPRETASI

Pada bab ini akan diuraikan analisis dan interpretasi hasil sesuai dengan data yang diperoleh. Pembahasan pada bab ini akan diawali dengan memberikan gambaran umum subjek penelitian, hasil utama, dan hasil tambahan yang turut memperkaya hasil penelitian.

A. Gambaran Subjek Penelitian

Dari Subjek penelitian dengan jumlah total 60 orang gay, diperoleh gambaran subjek penelitian menurut usia, memiliki pasangan atau tidak memiliki pasangan, jenis pekerjaan, dan jumlah pendapatan.

1. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Usia

Tabel berikut ini menggambarkan penyebaran usia subjek penelitian yaitu sebagai berikut: Tabel 3 Penyebaran Subjek Berdasarkan Usia Usia N Orang Persentase 18-22 11 18,4 23-27 14 23,3 28-32 15 25 33-37 14 23,3 38-42 6 10 TOTAL 60 100 Universitas Sumatera Utara 47 Berdasarkan pada tabel 3 dapat diketahui jumlah subjek dengan usia 28-32 tahun adalah yang terbanyak yaitu 15 orang 25, kemudian usia 23-27 tahun dan usia 33- 37 dengan jumlah masing-masing yaitu 14 orang 23,3, kemudian usia 18-22 tahun dengan jumla 11 orang 18,4, kemudian usia 38-42 tahun dengan jumlah 6 orang 10.

2. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Memiliki Pasangan atau Tidak

Berpasangan Tabel berikut ini menggambarkan penyebaran subjek penelitian berdasarkan memiliki pasangan atau tidak berpasangan yaitu sebagai berikut: Tabel 4 Penyebaran Subjek Berdasarkan Memiliki Pasangan atau Tidak Berpasangan STATUS N ORANG PERSENTASE MEMILIKI PASANGAN 23 38,3 TIDAK MEMILIKI PASANGAN 37 61,7 JUMLAH 60 100 Berdasarkan pada tabel 4 dapat diketahui subjek yang tidak memiliki pasangan adalah sebesar 37 orang 61,7 dan yang memiliki pasangan sebanyak 23 orang 38,3. Universitas Sumatera Utara 48

3. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Jenis Pekerjaan

Table berikut ini menggambarkan penyebaran subjek berdasarkan jenis pekerjaan yaitu, sebagai berikut: Tabel 5 Penyebaran Subjek Berdasarkan Jenis Pekerjaan JENIS PEKEJAAN N ORANG PERSENTASE PEGAWAI NEGERI 17 28,3 PEGAWAI SWASTA 12 20 WIRASWASTA 14 23,3 FREELANCE 17 28,3 TOTAL 60 100 Berdasarkan pada tabel 5 dapat diketahui subjek dengan pekerjaan sebagai pegawai negeri dan freelance jumlahnya lebih banyak, yaitu masing-masing berjumlah 17 orang 28,3, kemudian subjek dengan pekerjaan sebagai wiraswasta dengan jumlah 14 orang 23,3 dan paling sedikit subjek dengan pekerjaan sebagai pegawai swasta dengan jumlah 12 orang 20.

4. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Tingkat Pendapatan