Visi dan Misi Perusahaan Struktur Organisasi Perusahaan Deskripsi Tugas Job Description

Perjalanan CV. Bandung Book Centre berkembang dengan pesat. Peningkatan penjualan sedikit demi sedikit mulai meningkat dari tahun ketahun, serta untuk memenuhi permintaan pasar dan memperluas area usahanya, pada tahun 1999 CV. Bandung Book Centre membuka lagi sebuah toko buku eceran di kawasan pendidikan Jatinangor dengan nama Toko Buku “Lontar”. Beberapa bulan kemudian dengan nama toko yang sama manajemen perusahaan membuka lagi sebuah toko buku eceran di wilayah Priangan Timur tepatnya di Kota Tasikmalaya, dengan maksud mempermudah konsumen mendapatkan buku berkualitas dengan pangsa pasar daerah Ciamis, Garut termasuk Kota Tasikmalaya dan sekitarnya. Kemudian pada tahun 2006, tepatnya bulan Oktober CV. Bandung Book Centre kembali membuka cabang di daerah Jatinangor tepatnya Jatinangor Town Square. Tidak hanya sampai di sini saja, pada tahun 2007 bulan Mei lalu CV. Bandung Book Centre membuka cabang di daerah Suci, Bandung. Kemudian tahun 2008 CV. Bandung Book Centre kembali membuka cabang di daerah Pasteur dan Cimahi, Bandung. Tahun 2009 di Kota Palembang. Dan di tahun 2010 ini kembali CV. Bandung Book Centre melebarkan sayapnya dengan membuka 2 cabang lagi di Bandung, yaitu di Jalan Sulanjana dan mall Balubur Bandung.

4.1.2. Visi dan Misi Perusahaan

Visi dan Misi dari CV. Bandung Book Book Centre adalah sebagai berikut : 1 Mencerdaskan kehidupan bangsa dengan menyediakan berbagai macam buku berdiskon besar dengan harga jual termurah di Indonesia. 2 Turut serta menyebarkan produk pendidikkan dan informasi, demi tercapainya cita – cita bersama yaiut mencerdaskan kehidupan bangsa, menuju masyarakat baru Indonesia yg berkehidupan Pancasila.

4.1.3. Struktur Organisasi Perusahaan

Sebagai langkah awal dari kegiatan operasionalnya, terlebih dahulu CV. Bandung ook Centre Cabang Suci melakukan pembenahan ke dalam. Langkah ini diambil agar semua bagian yang ada CV. Bandung Book Centre Cabang Suci dapat mengerti dan memahami tugas dan tanggung jawab masing-masing. Struktur organisasi yang ada dan digunakan oleh CV. Bandung Book Centre Cabang Suci adalah struktur staff, yang terdiri dari beberapa bagian yang membantu jalannya kegiatan produksi. Untuk lebih jelasnya struktur organisasi lengkap CV. Bandung Book Centre Cabang Suci dapat dilihat pada gambar berikut ini. Gambar 4.1 Struktur Organisasi

4.1.4. Deskripsi Tugas Job Description

Adapun deskripsi tugas Job description untuk setiap bagian yang terlibat dalam perancangan sistem informasi ini adalah sebagai berikut : 1 General Manager a Bertanggung jawab pada pimpinan b Mengawasi Kinerja Karyawannya c Bertanggung jawab terhadap segala sesuatu yang berhubungan dengan Laporan Penjualan Pembelian Per bulan agar pimpinan mudah melihat menganalisis penjualan tiap bulannya guna penyusunan rencana d Mengadakan Perjanjian Kontrak Kerjasama dengan supplier e Menyusun laporan penjualan per penerbit apabila diminta 2 Store Manager Kepala Toko a Bertanggung jawab pada General Manager b Mengawasi kinerja karyawannya c Mencari cara menaikkan omset penjualan toko d Memberitahukan kepada Supervisor stok buku yang kosong agar dapat dimasukkan dalam faktur pemesanan buku e Mencek stok barang yang kosong untuk pemesanan f Bekerjasama dengan SPGSPB dan kasir memantau keinginan konsumen 3. Supervisor a Bertanggung jawab pada Store Manager kepala took b Mengawasi kinerja karyawannya SPG SPB c Membuat daftar pesanan buku kosong Repeat Order ke supplier d Mentransfer dan menerima data dari pusat e Membuat retur pembelian f Membuat rekapan berita acara faktur pembelian per bulannya untuk diserahkan ke pusat 4. Kasir a bertanggung jawab pada bagian keuangan b melayani konsumen dalam transaksi penjualan c bertanggung jawab atas uang hasil penjualan harian d mencetak rekapan faktur penjualan buku e memeriksa di info buku untuk melihat buku – buku apa saja yang ada di stock 4.2. Pembahasan 4.2.1. Karakteristik Responden