44
2.1.2 Proses Komunikasi
Komunikasi  adalah  suatu  proses.  Suatu  kegiatan  yang  dilakukan  secara kontinu.  Proses  komunikasi  terbagi  menjadi  dua  tahap,  yakni  secara  primer
langsung  dan secara sekunder tidak langsungmenggunakan media. a.  Proses komunikasi secara primer
Proses  komunikasi  secara  primer  adalah  proses  penyampaian  pikiran dan atau perasaan seseorang kepada orang lain dengan menggunakan lambang
symbol  sebagai  media.  Lambang  sebagai  media  primer  dalam  proses komunikasi  adalah  bahasa,  kial,  isyarat,  gambar,  warna,  dan  lain  sebagainya
yang  secara  langsung  mampu  “menerjemahkan”  pikiran  dan  atau  perasaan komunikator kepada komunikan.
b.  Proses komunikasi secara primer Proses  komunikasi  secara  sekunder  adalah  proses  penyampaian  pesan
oleh seorang kepada orang lain dengan menggunakan alat atau sarana sebagai media  kedua  setelah  memakai  lambang  sebagai  media  pertama.  Seorang
komunikator  menggunakan  media  kedua  dalam  melancarkan  komunikasinya karena  komunikan  sebagai  sasarannya  berada  di  tempat  yang  relative  jauh
atau  jumlahnya  banyak.  surat,  telepon,  teleks,  surat  kabar,  majalah,  radio,
45
televisi,  film,  dan  banyak  lagi  adalah  media  kedua  yang  sering  digunakan dalam komunikasi.
William  G.  Scott  yang  mengutip  pendapat  Babcock  dalam  Thoha  1977 mengatakan bahwa ada lima faktor yang mempengaruhi proses komunikasi:
1.  The Act Perbuatan Perbuatan  komunikasi  menginginkan  pemakaian  lambang-lambang  yang
dapat  dimengerti  secara  baik  dan  hubungan-hubungan  yang  dilakukan oleh  manusia.  Pada  umumnya  lambang-lambang  tersebut  dinyatakan
dengan  bahasa  atau  dalam  keadaan  tertentu  tanda-tanda  lain  dapat  pula dipergunakan.
2.  The Scene Adegan Adegan  sebagai  salah  satu  faktor  dalam  komunikasi  ini  menekankan
hubungannya  dengan  lingkungan  komunikasi.  Adegan  ini  menjelaskan apa  yang  dilakukan,  simbol  apa  yang  digunakan  dan  arti  apa  yang
dikatakan.  Dengan  pengertian  adegan  ini  merupakan  apa  yang dimaksudkan  yakni  sesuatu  yang  akan  dikomunikasikan  dengan  melalui
simbol apa, sesuatu itu dapat dikomunikasikan.
46
3.  The Agent Pelaku Individu-individu  yang  mengambil  bagian  dalam  hubungan  komunikasi
dinamakan  pelaku-pelaku  komunikasi.  Pengirim  dan  penerima  yang terlibat  dalam  hubungan  komunikasi  ini,  adalah  contoh  dari  pelaku-
pelaku  komunikasi  tersebut.  Dan  peranannya  seringkali  saling menggantikan dalam situasi komunikasi yang berkembang.
4.  The Agency Perantara Alat-alat  yang  dipergunakan  dalam  komunikasi  dapat  membangun
terwujudnya perantara itu the agency. Alat-alat itu selain dapat terwujud komunikasi  lisan,  tatap  muka,  dapat  muka,  dapat  juga  alat  komunikasi
tertulis,  seperti  surat  perintah,  memo,  bulletin,  nota,  surat  tugas  dan lainnya yang sejenis.
5.  The Purpose Tujuan Menurut  Grace  dalam  Thoha  1997,  ada  empat  macam  tujuan  tersebut
yaitu: a.  Tujuan Fungsional  The  Functional  Goals; ialah   tujuan  yang  secara
pokok  bermanfaat  untuk  mencapai  tujuan-tujuan    organisasi  atau lembaga.
47
b.  Tujuan Manipulasi The Manipulative Goals; tujuan ini dimaksudkan untuk  menggerakan  orang-orang  yang  menerima  ide-ide  yang
disampaikan  baik  sesuai  ataupun  tidak  dengan  nilai  dan  sikapnya sendiri.
c.  Tujuan Keindahan The Aesthetics Goals; tujuan ini bermaksud untuk mencipkatakan  tujuan-tujuan  yang  bersifat  kreatif.  Komunikasi  ini
dipergunakan untuk
memungkinkan seseoarang
mampu mengungkapkan perasaan tadi dalam kenyataan.
d.  Tujuan Keyakinan The Cofidence Goals; tujuan ini bermaksud untuk meyakinkan  atau  mengembangkan  keyakinan  orang-orang  pada
lingkungan.
2.1.3 Unsur –unsur Komunikasi