Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kuliah Kerja Media Deskripsi Pelaksanaan Kuliah Kerja Media Periodik Mingguan

commit to user 39

BAB IV PELAKSANAAN KULIAH KERJA MEDIA

A. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kuliah Kerja Media

Dalam rangka untuk memenuhi persyaratan untuk mendapat gelar profesional tingkat akhir, penulis melaksanakan Kuliah Kerja Media KKM di sebuah biro advertising di Yogyakarta yaitu PT. Aresta Lintas Media Yogyakarta. Penulis melaksanakan KKM selama dua bulan antara tanggal 14 Februari 2011 – 14 April 2011. KKM dilakukan secara mandiri atau individu oleh tiap mahasiswa mulai dari proposal pengajuan permohonan magang, waktu pelaksanaan magang hingga konsentrasi yang dipilih. Di sini penulis diarahkan untuk tidak hanya mengambil satu bidang saja, supaya bisa menambah pengalaman penulis di dunia kerja nantinya. Penulis dipersilahkan masuk kantor setiap hari Senin hingga Sabtu dari pukul 08.30 WIB – 14.00 WIB. Kecuali hari Sabtu, penulis melaksanakan KKM mulai pukul 08.30WIB – 15.00WIB. Saat penulis pertama kali memulai pelaksanaan KKM, penulis mendapat sambutan yang baik oleh Yeni selaku direktur utama perusahaan, Sutriyanto selaku creative desain dan seluruh staf kantor. commit to user 40 Adapun data mengenai perusahaan tempat KKM adalah sebagai berikut : Nama Perusahaan : PT. Aresta Lintas Media Alamat : Jl. Gedong Kuning Selatan, Gg. Cendana, No. 257 Banguntapan, Yogyakarta 55198 Telp : 0274 451375, 0274 451376 Fax : 0274 451375 E-mail : aresta_advoutdooryahoo.com Bidang usaha : Advertising agency Waktu pelaksanaan : 14 Februari – 14 April 2011 Waktu kerja : Senin – Sabtu Konsentrasi : Creative Design

B. Deskripsi Pelaksanaan Kuliah Kerja Media Periodik Mingguan

Pada waktu melaksanakan KKM, penulis ditempatkan pada bagian kreatif dan produksi walaupun penulis mendaftar sebagai divisi kreatif. Manajer divisi kreatif menjelaskan tentang kegiatan dibagian kreatif di PT. Aresta Lintas Media Yogyakarta. Penulis diberi tugas selama melakukan KKM di PT. Aresta Lintas Media baik tugas dari rencana kegiatan magang yang dibuat sendiri oleh penulis dan peserta magang yang lain maupun tugas dari divisi kreatif itu sendiri. commit to user 41 Penulis diberi tugas untuk membuat desain dari macam-macam instansi seperti lembaga pemerintahan, bank, iklan koran, dan sebagainnya. Dalam pengerjaan keseluruhan desain menggunakan software coreldraw. Dimana dalam perkuliahan juga menggunakan sofware coreldraw sehingga, penulis dapat dengan segera menyesuaikan diri pada saat mengerjakan tugas yang diberikan dari instansi. Dalam membuat desain tidak hanya asal-asalan mendesain dan hanya sekedar terlihat bagus. Tetapi dalam mendesain juga perlu memperhatikan komposisi, kesatuan, dan keseimbangan dalam membuat suatu desain dan juga memperhatikan desain apa yang akan dibuat dan tempat pemasangan media tersebut sehingga desain akan menjadi efektif dan tidak terbuang percuma. Dalam mendesain kita dituntut memiliki imajinasi dan kreativitas yang tinggi sehingga desain terlihat menarik dan tidak berkesan monoton tanpa meinggalkan unsur-unsur desain yang ada. Adapun rincian kegiatan penulis selama magang, antara lain sebagai berikut : § Minggu ke-1 14 – 19 Februari 2011. Tugas penulis pada minggu pertama adalah sebagai berikut : a Membuat Desain Board Wisata Pentingsari. Pentingsari merupakan salah satu tempat wisata di daerah Yogyakarta. Dalam mendesain board wisata yang perlu ditekankan adalah gambaran daerah wisata yang sedang commit to user 42 dipromosikan dan informasi yang diberikan haruslah jelas dan terbaca, sehingga iklan menjadi efektif. b Membuat Desain Spanduk Jogja Bike Heritage 2011. Membuat desain untuk sebuah acara yang memuat banyak informasi perlu dilakukan dengan penuh ketelitian dan pertimbangan yang benar agar pesan yang akan disampaikan dapat mengenai sasaran. c Melihat pembuatan Letter Timbul Takigawa. Letter dibuat dari bahan galfanil dengan cara huruf dimal di atas galfanil, kemudian dipotong menggunakan gergaji khusus letter kemudian dipatri menjadi bentuk 3 dimensi setelah itu dimeni dan dicat. Bila sudah selesai, letter diisi dengan lampu neon sign didalamnya, sehingga pada malam hari letter tersebut tetap dapat terbaca dan terlihat indah. d Membuat Desain Spanduk Musrenbang Kecamatan Banguntapan Tahun 2012. Untuk lembaga pemerintahan, desain sebaiknya dibuat formal ataupun luwes tetapi jangan terlalu banyak variasi yang mencolok. Penyesuaian warna antara background dan teks harus seimbang. commit to user 43 e Membuat Backdrop Sosialisasi Pengembangan Promosi Mice Indonesia. Sesuai dengan temanya, desain di buat dengan memunculkan salah satu objek wisata indonesia untuk membangkitkan minat para turis asing berkunjung ke indonesia. § Minggu ke-2 21 - 26 Februari 2011. Adapun tugas ysng dikerjakan oleh penulis pada minggu ke-2 adalah sebagai berikut: a Membuat Desain Rool Banner Bank Central Asia BCA Yogyakarta. Rool banner BCA bertemakan ulang tahun yang ke 54, sehingga desain dibuat meriah tetapi tidak terlalu crowdid agar enak dipandang mata. Dan didalamnya terdapat kata ucapan terimakasih kepada nasabah. Ucapan tersebut harus dibuat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Dan kata-kata tersebut harus dibuat dengan kata yang pas dan tidak terlalu panjang. b Melihat Produksi Neon Box Money Changer Bank Pembangunan Daerah BPD Yogyakarta. Selain mendesain penulis juga melihat pada bagian produksi. Hal ini dilakukan agar penulis juga mengetahui bagaimana proses pembutan Neon Box tidak hanya mengetahui tentang desain saja. Penulis juga tidak sekedar melihat saja commit to user 44 tetapi juga ikut mencoba membantu apa yang penulis bisa dalam proses pembuatan tersebut. Pembuatan Neon Box BPD ini menggunakan bahan dan alat sebagai berikut: - Lampu neon 250wt 8 buah. - Dinamo besi. - Trafo 6 buah. - Stiker oracal dob. - Acrylic susu 2ml 2 buah untuk 2 muka. - Alumunium 0,6 ml. Alat : - Cutter. - Boor. - Gergaji. - Alat patri - Obeng Board dibuat dengan tulisan dimal pada karton kemudian dipotong menggunkan cutter , kemudian dimal kembali pada stiker yang akan digunakan dan dipotong. Permukaan acrylic diukur untuk tempat huruf atau tulisan yang akan dipasangkan. Setelah stiker siap untuk dipasang permukaan dalam dari stiker disemprot dengan air shampoo agar mudah dalam pemasangan dan pembetulan jika huruf yang disusun commit to user 45 kurang pas. Huruf disusun satu persatu hingga selesai. Setelah semuanya sudah tersusun rapi kedua sisi acrylic tersebut dipasangkan pada kerangka yang sudah diberi lampu neon. c Membuat Desain Gapura FISIP Universitas Sebelas Maret UNS Surakarta. Penulis diberikan tugas untuk memaket gapura FISIP UNS dengan desain sesuai selera, dan diharapkan gapura dibuat dalam bentuk yang berbeda dari bentuk gapura pada umumnya. d Melihat Pembuatan Spanduk Sekolah Menengah Kejurusan Islam SMKI 1 Kasian Yogyakarta Spanduk dibuat dari bahan kain tetron 2x4m. Pembuatan dilakukan dengan tehknik brush. Langkah awal tulisan yang digunakan dimal di atas kertas karton kemudian dipotong. Setelah terpotong tulisan ditempel sementara di atas kain menggunakan paku kecil. Setelah itu baru dilakukan penyemprotan. Cat yang digunakan adalah cat besi. e Melihat Pembuatan Neon Box Rumah Makan Aneka Masakan Nusantara Bolo. Sama dengan proses pembuatan neon box yang lainnya hanya saja ukurannya lebih besar dan bahan yang digunakan sebagai tutup bagian depan dan belakang menggunakan cover. Pewarnaan dan pembentukan tulisan dilakukan dengan tehnik stiker cutting. commit to user 46 f Melihat Pemasangan Neon Box Bank Pembangunan Daerah BPD Yogyakarta. Selain mengetahui pembuatannya, penulis juga ikut melihat pemasangan Neon Box BPD, agar penulis mengetahui bagaimana cara pemasangan Neon Box pada bidang dan tempat tertentu. § Minggu ke-3 28 Februari - 5 Maret 2011. Tugas penulis pada minggu ke-3 adalah sebagai berikut: a Membuat Desain Iklan Cetak Pamflet. Desain pamflet dibuat sesuai dengan tema pamflet tersebut. Agar terlihat pas dan menarik. b Hunting Fotografi Tempat Wisata Taman Sari Yogyakarta. Hunting foto pariwisata haruslah memperhatikan segi kesimetrisan dan diambil pada saat tidak banyak orang yang berlalu lalang. Agar gambar tidak berkesan padat dan tempat pariwisata yang akan ditonjolkan tidak kehilangan fokusnya. commit to user 47 § Minggu ke-4 7 – 12 Maret 2011. Tugas penulis pada minggu ke-4 adalah sebagai berikut: a Membuat Desain Merchandise Bank Pembangunan Daerah BPD Yogyakarta. Desain merchandise dibuat tidak terlalu ramai dengan ornamen-ornamen desain. Desain dibuat simpel atau sederhana namun terlihat menarik. b Hunting Foto Human Interest . Human interest merupakan kegiatan yang dilakukan oleh masyarakat. Sisi foto yang baik untuk foto ini adalah disaat seseorang sedang melakukan interaksi dengan orang lain dan mereka tidak sadar akan keberadaan kamera. c Membuat Iklan Koran Tanggal 12 Maret 2011. Dengan media yang kecil, desainer harus mampu memasukan segala informasi yang dibutuhkan untuk dimuat kedalam media cetak surat kabar. Mana yang harusnya ditonjolkan dan mana yang tidak. d Memasukan Iklan Koran ke Harian Kedaulatan Rakyat. Selain diberi tugas untuk membuat iklan koran penulis juga diberi tugas untuk memasukan materi iklan tersebut ke surat kabar kedaulatan rakyat. Dengan tujuan agar penulis mengetahui bagaimana cara memasukan iklan kedalam media cetak atau surat kabar. commit to user 48 e Membuat Ambient Rumah Sakit. Ambient merupakan media baru yang diciptakan untuk mengiklankan suatu produk dengan daya kretifitas yang tinggi sehingga, terlihat sangat menarik dan efektif. f Membuat Template Web Tentang Musik. Penulis diberi tugas membuat desain background atau template web tentang musik. Desain dibuat disesuaikan dengan kebutuhan web. Memperhatikan komponen dan warna agar saat digunakan tidak menggangu teks yang akan ditampilkan. § Minggu ke-5 14 – 19 Maret 2011. Tugas penulis pada minggu ke-5 adalah sebagai berikut: a Membuat Desain Neon Sign Cafe Elsee. Desain neon sign dibuat dengan bentuk yang menarik tetapi tetap memperhatikan ukuran dan cara pemasangan apabila desain tersebut direalisasikan. b Memasukan Iklan Koran ke Harian Kedaulatan Rakyat. Penulis diberi tugas untuk memasukan iklan ke kantor Kedaulatan Rakyat. c Menjadi Marketing . Penulis juga diberikan tugas untuk mencari klien atau sebagai marketing . Mencari klien tidaklah mudah. Tidak semua orang yang diberi tawaran mau menerima tawaran itu dengan commit to user 49 baik. Disini penulis juga dapat belajar untuk melatih kesabaran dan mengetahui bermacam-macam sifat orang dilingkup masyarakat luas. § Minggu ke-6 21 – 26 Maret 2011. Adapun tugas penulis pada minggu ke-6 adalah sebagai berikut: a Membuat Kerangka Gapura FISIP Universitas Sebelas Maret UNS Surakarta. Kerangka gapura dibuat dari kertas karton yang memiliki ketebalan 3mm. Kertas diukur sesuai dengan ukuran bentuk yang akan dibuat, kemudian karton dipotong menggunakan cutter . Setelah bagian-bagian yang dibutuhkan sudah terpotong, maka bagian-bagian itu disatukan atau direkatkan antara satu dengan yang lainnya menggunakan lem. Pembuatan kerangka ini membutuhkan waktu yang cukup lama. Karena harus teliti saat membuat ukuran dan memotongnya. Apabila meleset pada saat pengukuran atau pada saat pemotongan, maka kerangka tersebut tidak dapat disatukan karena perbedaan ukuran. Dan pada saat pembuatan pada bidang yang rumit katakan saja logo UNS, haruslah sangat berhati-hati dan perlahan-lahan saat memotongnya. Karena cukup sulit bagi penulis untuk memotongnya dikarenakan ketebalan dari karton commit to user 50 tersebut dan penulis belum terbiasa memotong bidang yang memiliki lengkung. Selain karton penulis menggunakan sterofom untuk pembuatan kata FISIP dan untuk membuat isi logo UNS agar menjadi 3dimensi. b Melihat Produksi Gapura Bank Pembangunan Daerah BPD Yogyakarta. Pembuatan gapura memerlukan waktu yang cukup lama. Waktu produksi ditentukan dengan tingkat kesulitan dalam membuat gapura ataupun media yang lain dan tergantung dari bahan yang dibutuhkan. Pembuatan gapura ada tiga tahap yaitu pembuatan kerangka board , pembuatan tiang dan pembuatan board itu sendiri. § Minggu ke-7 28 Maret – 2 April 2011. Tugas penulis pada minggu ke-7 adalah sebagai berikut: a Melihat Proses Pemasangan Gapura Bank Pembangunan Daerah BPD Yogyakarta di Kampung Keparakan. Setelah gapura selesai diproduksi, segera dilaksanakan pemasangan gapura di kampung Keparakan. Karena waktu jatuh tempo peresmian kampung sudah dekat. commit to user 51 b Membuat Desain Undangan. Membuat undangan pernikahan, selain desain yang unik tetapi juga harus memperhatikan segi biaya yang dibutuhkan untuk membuatnya pula. § Minggu ke-8 4 – 9 April 2011. Tugas pada minggu ke-8 adalah sebagai berikut: a F inishing Memaket Gapura FISIP Universitas Sebelas Maret UNS Surakarta. Setelah rangka sudah terbentuk, barulah melakukan pewarnaan pada rangka tersebut. Pewarnaan dilakukan dengan cara menempel stiker dan pengecatan. Setelah seluruh bagian sudah selesai diwarnai, maka langkah yang terakhir adalah menyusun bagian-bagian rangka gapura tersebut sehingga menjadi bentuk yang utuh dan di tempel pada alas yang telah disediakan sebagai media penyajiannya. b Membuat Branding Mobil. Sama dengan yang lainnya, dalam mendesain tidak hanya sekedar mendesain saja tetapi juga memperhatikan tingkat kesulitan yang dihadapi ketika desain itu diproduksi atau di realisasikan. . commit to user 52 § Minggu ke-9 11-14 April 2011. Tugas penulis pada minggu ke-9 sebagai berikut: Membuat desain poster Global Warming Dalam membuat poster ini harus menyesuaikan dengan tema yang ada. Dari teks hingga ilustrasi yang bisa menggambarkan global warming. Tetapi dalam pembuatannya hindari penggunaan materi desain yang terlihat sangat ekstrim. Minggu kesembilan merupakan minggu terakhir bagi penulis dalam menjalankan Kuliah Kerja Media KKM. Di minggu terakir, penulis juga menyelesaikan semua tugas dan urusan yang bersangkutan dengan Kuliah Kerja Media.

C. Pelaksanaan KKM