PENDAHULUAN Dampak Pembangunan Bandara Kuala Namu Terhadap Perkembangan Ekonomi Penduduk Sekitar Bandara

11

BAB I PENDAHULUAN

1.1.Latar Belakang Bandara Internasional Polonia adalah sebuah Bandar udara yang terletak sekitar 2 km dari pusat kota medan, Indonesia. Bandara ini melayani penerbangan ke kota-kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Batam, Malaysia, Singapura, Thailand. Dihitung dari jumlah arus penumpang, Polonia adalah Bandara terbesar keempat di Indonesia setelah Soekarno-Hatta, Juanda, dan Ngurah Rai, karena letaknya sangat dekat dengan pusat kota sekitar 2 km Bandara ini menyebabkan bangunan-bangunan di Medan dibatasi jumlah tingkatnya. Dampak dari peraturan ini adalah sedikitnya jumlah bangunan tinggi di Medan. Selain itu, bandara juga diperkirakan sudah hampir melebihi kapasitasnya. Sejak pemberian izin penerbangan diringankan di Indonesia tahun 2000-an, jumlah penerbangan yang melayani Polonia meningkat tajam. Kapasitas Bandara Polonia yang telah melebihi kapasitasnya memungkinkan untuk dipindahkan ke tempat yang lebih sesuai mengingat keselamatan penerbangan. Puncaknya saat terjadi kecelakaan pesawat Mandala Airlines pada September 2005 yang jatuh sesaat setelah lepas landas dari polonia. Kecelakaan yang merenggut nyawa Gubernur Sumatera Utara Tengku Rizal Nurdin tersebut juga meyebabkan beberapa warga yang tinggal di sekitar wilayah Bandara meninggal dunia akibat letaknya yang terlalu dekat dengan pemukiman warga. Hal ini menyebabkan seruan agar Bandara di Medan di pindahkan ketempat yang lebih sesuai. 12 Pembangunan Bandara Kuala Namu merupakan upaya pemerintah dalam pemindahan Bandara Polonia karena Kapasitasnya yang telah melebihi memungkinkan untuk dipindahkan ke tempat yang lebih sesuai demi keselamatan penerbangan maka dengan itu Bandara Polonia di pindahkan ke desa Beringin kecamatan Deli Serdang. Pembangunan Bandara Kuala Namu ini memang belum selesai secara keseluruhan, namun dampak-dampak yang terjadi sudah mulai terlihat dari awal mula proyek pembangunan ini berjalan. Kawasan Kuala Namu merupakan sebagai salah satu sentra produksi di Kabupaten Deli Serdang. Dengan adanya proyek pembangunan bandara akan berdampak pada pengalih fungsian lahan sekitar pembangunan Bandara Kuala Namu. Konsekuensi yang harus ditanggung dari pembangunan Bandara Kuala Namu adalah menyempitnya lahan pertanian pangan beralih fingsi menjadi bangunan fisik sarana pendukung dan harga lahan meningkat serta perubahan hak kepemilikan lahan. Wilayah desa Beringin yang berada pada ketinggian 0-8 meter dari permukaan air laut, dan suhu udara rata-rata adalah antara 23 sd 32 derajat celcius diharapkan dapat menjadi pengganti Bandara Polonia. Desa Beringin juga merupakan salah satu dari 11 Desa yang terkena dari pengaruh pembangunan Bandara Kuala Namu, yang berjarak 1 km dari Bandara luas desa Beringin sebelum pembangunan Bandara adalah 430 Ha dan kini menjadi 310 Ha yang berbatasan sebelah utara berbatasan Desa Ramunia II, sebelah selatan berbatasan dengan Desa Karang Anyar, sebelah timur berbatasan dengan Desa Sidoarjo Ramunia, sebelah barat berbatasan dengan pembangunan Bandara kuala Namu. 13 Pembangunan Bandar Udara diprediksi memakan ribuan hektar di Desa Beringin ini semua menimbulkan dampak pergeseran peralihan baik secara ekonomi, sosial, dan ketersediaan infrastruktur. Namun dampak yang paling dirasakan oleh masyarakat adalah hilangnya lahan pertanian yang menjadi sumber mata pencaharian masyarakat beringin akibat dari pembangunan bandara tersebut. Desa beringin salah satu desa yang terkena imbas langsung dari pembangunan Bandara Kuala Namu diantara berbagai desa lainnya yang juga terkena dampak dari derap pembangunan Bandara tersebut. Proyek yang sudah mencapai 14 tahun dari umur pembangunannya yang sejak tahun 1997 dilaksanakan oleh P.T Angkasa Pura sebagai salah satu BUMN dengan sub kontraktor yaitu PT.PP Pembangunan Perumahan, P.T Lampiri Pembangunan Landasan Pacu dan P.T Waskita Pembangunan pondasi dan infrastruktur Bandara. Masyarakat sebagai subjek sekaligus objek dalam pembangunan harus tetap mendapat prioritas utama mengingat bahwa tujuan utama pembangunan yaitu peningkatan taraf hidup masyarkat. Walaupun sebenarnya eksternalitas dari pembangunan tersebut menimbulkan dampak positif dan negatif khususnya bagi masyarakat petani akibat dari pengalih fungsian lahan. Hal itu di karenakan dalam banyak hal Pemeritah ataupun pihak Swasta yang dimandatkan untuk menyelenggarakan pembangunan sering kali mengesampingkan faktor-faktor tertentu yang mengakibatkan terkorbannya masyarakat. Dalam hal ini pemerintah mengharapkan akan adanya dampak positif bagi masyarakat sekitar Bandara Kuala Namu, membawa dampak keuntungan positif bagi masyarakat seperti para pedagang di pinggir jalan dan para perencana serta 14 pelaku pembangunan lainnya karena akan meningkatkan penghasilan dan penghidupan yang layak. Akan tetapi harapan tersebut tak menjadi kenyataan karena realitas yang terjadi adalah masyarakat sekitar bandara adalah pihak yang dirugikan khususnya para petani dalam proses pembangunan Bandara tersebut, mereka terpaksa kehilangan pekerjaan dan mata pencaharian akibat lahan pertanian mereka telah habis terjual. Dan lahan tersebut telah dialih fungsikan menjadi pembangunan perumahan, perkantoran dan fasilitas lainnya untuk mendukung aktivitas Bandara. Untuk itu perlu dilakukan suatu secara menyeluruh menyangkut ramalan output sosial ekonomi yang akan di timbulkan oleh pembangunan Bandara Kuala Namu. Maka dengan itu penulis tertarik untuk melakukan penelitian dan menulis skripsi yang berjudul Dampak Pembangunan Bandara Kuala Namu Terhadap Perkembangan Ekonomi Penduduk Sekitar Bandara . Hal ini tentu tidak lepas dari realita masyarakat dan gejala-gejala yang ditimbulkan dari pembangunan Bandara Kuala Namu tersebut. 1.2.Perumusan Masalah Berdasarkan uraian latar belakang diatas maka dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut : 1. Bagaimana persepsi masyarakat terhadap pembangunan bandara kuala namu bagi perekonomian masyarakat sekitar bandara ? 2. Bagaimana ketersediaan infrastruktur masyarakat sekitar bandara setelah pembangunan bandara ? 3. Bagaimana dampak pembangunan bandara terhadap keadaan sosial masyarakat sekitar bandara ? 15 1.3.Tujuan dan Manfaat Penelitian Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah : 1. Untuk mengetahui dampak pembangunan bandara terhadap ekonomi masyarakat sekitar bandara. 2. Untuk mengetahui ketersediaan infrastruktur masyarakat sekitar bandara setelah pembangunan bandara. 3. Untuk mengetahui dampak pembangunan bandara terhadap keadaan sosial masyarakat sekitar bandara. Adapun manfaat yang diharapkan dari penelitian ini antara lain sebagai berikut : 1. Meningkatkan kemampuan serta wawasan peneliti mengenai perkembangan ekonomi masyarakat sekitar bandara sebagai dampak dari pembangunan Bandara Kuala Namu. 2. Bagi peneliti selanjutnya yang melakukan penelitian dengan topik yang sama penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi dan bahan pendukung penelitian. 3. Bagi Mahasiswa Fakultas Ekonomi khususnya Departemen Ekonomi Pembangunan penelitian ini menjadi sumbangan pemikiran sebagai bentuk kontribusi terhadap pengembangan dunia pendidikan. 4. Bagi penulis sendiri merupakan wadah menuangkan ide-ide kreatif serta menjadi media untuk ikut berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi dan pengembangan dunia pendidikan. 16

BAB II TINJAUAN PUSTAKA