BAB III METODE PENELITIAN
A. Desain Penelitian
Sesuai dengan tujuan penelitian, maka jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif fenomenologi yaitu suatu penelitian tentang gejala dalam situasi
alaminya yang kompleks, yang hanya mungkin menjadi bagian dari alam kesadaran manusia-sekomprehensif apapun-ketika telah direduksi kedalam suatu parameter
yang terdefinisikan sebagai fakta, dan yang demikian terwujud sebagai realitas Wignjosoebroto 2001, dalam Bungin, 2006, hlm 20. Pada penelitian ini peneliti
ingin mengetahui Pengalaman Ibu Primipara yang Melaksanakan Inisiasi Menyusu Dini di Rumah Bersalin Bungong Seulanga Kota Banda Aceh tahun 2008.
B. Populasi dan Sampel
1. Populasi
Populasi dalam penelitian ini adalah ibu primipara yang melaksanakan inisiasi menyusu dini di Rumah Bersalin Bungong Seulanga Kota Banda Aceh
Tahun 2008. Berdasarkan pengumpulan data awal pada tanggal 26 September 2008, primigravida dengan Tanggal Tafsiran Persalinan TTP pada bulan
Desember 2008 berjumlah 16 orang, primigravida dengan TTP bulan Januari 2009 berjumlah 3 orang dan primigravida dengan TTP pada bulan Februari 2009
berjumlah 7 orang.
Universitas Sumatera Utara
2. Sampel
Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling yang sesuai dengan kriteria sampel Notoatmodjo, 2005, Penentuan unit sampel
responden dianggap telah memadai apabila telah sampai kepada taraf “redundancy” datanya telah jenuh, ditambah sampel lagi tidak memberikan
informasi yang baru, artinya bahwa dengan menggunakan responden selanjutnya boleh dikatakan tidak lagi diperoleh tambahan informasi baru yang
berarti Nasution, S 1988, dalam Sugiyono, 2008, hlm 220, pencapaian saturasi data pada penelitian ini dengan jumlah partisipan 8 orang.
Sampel yang diambil adalah yang memenuhi kriteria inklusi sebagai berikut:
a. Ibu primipara yang melahirkan normal dan melaksanakan inisiasi menyusui
dini. b.
Dalam kondisi sehat hari ke-3 post partum c.
Mampu berkomunikasi dengan baik d.
Bersedia untuk menjadi partisipan dan diwawancarai.
C. Tempat Penelitian