yang  banyak  yang  terbagi  ke  dalam  tiga  bidang  yaitu,  aljabar,  analisis,  dan geometri. James dan James dalam Tim MKPBM UPI, 2001: 17.
Ressefendi  dalam  Erna,  Tiurlina  2006:  4,  menyatakan  bahwa Matematika  terorganisasikan  dari  unsur-unsur  yang  tidak  didefinisikan.
Definisi-definisi,  aksioma-aksioma,  dan  dalil-dalil  di  mana  dalil-dalil  setelah dibuktikan  kebesarnnay  berlaku  secara  umum,  karena  itulah  Matematika
sering disebut ilmu deduktif. Berdasarkan  dari  beberapa  pendapat  di  atas  maka  dapat  disimpulkan
Matematika adalah ilmu pengetahuan yang didapat dengan berfikir bernalar, yang  berfungsi  mengembangkan  kemampuan  menghitung,  mengukur,
menurunkan  dan  menggunakan  rumus  Matematika  sederhana  yang  berguna membantu manusia dalam memahami dan menguasai permasalahan sosial dan
ekonomi.
F. Hipotesis Tindakan
Berdasarkan  kajian  pustaka  di  atas  dapat  dirumuskan  hipotesis penelitian  tindakan  kelas  sebagai  berikut  :  “Jika  dalam  pembelajaran
Matematika dikelas V SD Negeri 3 Metro Pusat Tahun Pelajaran 20122013, guru menggunakan metode diskusi kelompok dengan memperhatikan langkah-
langkah  secara  tepat,  maka  akan  dapat  meningkatkan  aktivitas  dan  hasil belajar siswa.
BAB III METODELOGI PENELITIAN
A. Setting Penelitian
1. Tempat Pelaksanaan
Penelitian  ini,    mengambil    kelas  V  SD  Negeri  3  Metro  Pusat  tahun pelajaran 20122013.
2. Waktu Penelitian
Penelitian  dilaksanakan  dalam  jangka  waktu  4  bulan,  dihitung  dari perencanaan  sampai  penulisan  laporan  hasil  penelitian  pada  bulan
November 2012 sampai Februari 2013.
B. Subjek Penelitian
Penelitian  tindakan  kelas  ini,  dilakukan  pada  guru  dan  siswa  kelas  V    SD Negeri  3  Metro  Pusat  Tahun  Pelajaran  20122013  dengan  jumlah  siswa  24
orang siswa yang terdiri dari 12 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan.
C. Teknik Pengumpulan Data
1. Teknik Tes
Teknik  ini  dilakukan  untuk  mengetahui  tingkat  ketercapaian  hasil  belajar siswa terhadap materi yang telah diberikan oleh guru dengan memberikan
soal tes.