7 siswa menjadi antusias dalam mengikuti pembelajaran PJOK, selain
kretifitas, profesionalisme guru juga sangat penting, guru yang mengajar tidak pada bidangnya tentu hasilnya juga tidak akan baik.
Khususnya dalam pembelajaran PJOK guru yang tidak sesuai bidang penjaskes tentu saja tidak akan bisa mengajar siswanya dengan
baik. Serta guru PJOK yang kreatif dan profesionalilme supaya tujuan dari pembelajaran PJOK dapat dicapai dengan baik.
Di SD Negeri Gugus Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap masih terdapat beberapa SD Negeri yang
Sarana dan Prasarana PJOK masih sedikit. Oleh sebab itu, peneliti tergerak untuk melakukan penelitian agar dapat mengetahui seberapa baik upaya
yang telah dilakukan guru PJOK dalam memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada siswa di SD Negeri Gugus Sultan Agung, Desa
Cisuru, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap.
B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah yang telah diuraikan diatas, dapat diidentifikasi beberapa masalah sebagai berikut :
1. Minimnya Sarana dan Prasarana dalam pembelajaran PJOK di SD
Negeri Gugus Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap.
2. Kurangnya Profesionalisme dan kreatifitas seorang guru PJOK dengan
keterbatasan Sarana dan Prasarana yang belum maksimal.
8 3.
Belum adanya pendataan Sarana dan Prasarana di SD Negeri Gugus Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap.
C. Batasan Masalah
Untuk menghindari agar tidak terjadi kesalahan dalam menafsirkan dan tidak menyimpang dari pokok permasalahan maka perlu pembatasan
masalah, pembatasam masalah ini terbatas pada : Keadaan Sarana dan Pasarana PJOK di Sekolah Dasar Negeri Se-Gugus
Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan Cipari, Kabupaten Cilacap.
D. Rumusan Masalah
Sesuai dengan pembatasan masalah di atas maka perumusan masalah dalam penelitian ini yaitu :
Bagaimana keadaan Sarana dan Sasarana PJOK Sekolah Dasar Negeri Gugus Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan Cipari, Kabupaten
Cilacap?
E. Tujuan Penelitian
Dengan memperhatikan permasalahan tersebut, maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ketersedian Sarana dan Prasarana
PJOK dengan perubahan Kurikulum tingkat satuan pendidikan sekolah KTSP Dasar Gugus Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan Cipari,
Kabupaten Cilacap? F.
Manfaat Penelitian
Berdasarkan tujuan yang dikemukakan penelitian ini mempunyai manfaat antara lain :
9 1.
Secara Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi ilmu
pengetahuan dan pendidikan, Khususnya pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan PJOK.
Terutama kajian tentang upaya Kepala Sekolah dan Guru PJOK di SD Negeri Gugus Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan Cipari,
Kabupaten Cilacapdalam memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada siswanya.
2. Secara Praktis
a. Bagi Sekolahan atau Kepala Sekolah
Sebagai pertimbangan bahwa Sarana dan Prasarana PJOK yang ideal merupakan salah satu fakor kelancaran pelaksanaan
pembelajaran PJOK, sehinga dapat meningkatkan prestasi siswa, dan sebagai bahan perbandingan dengan perubahan
kurikulum tingkat satuan pendidikan KTSP menjadi kurikulum 2013 dengan jumlah Sarana dan Prasarana
pengajaran PJOK yang tersedia dengan jumlah siswa Sekolah Dasar Negeri Gugus Sultan Agung, Desa Cisuru, Kecamatan
Cipari, Kabupaten Cilacap tahun 2014 yang dijadikan objek penelitian.
b. Bagi siswa
Dapat meningkatkan displin dalam belajar, merasa aman, nyaman, dan senang mengikuti pelajaran.
10 c.
Bagi Guru PJOK Dapat dijadikan sebagai pedoman dan bahan acuan dalam
pelaksanaan pemanfaatan sarana dan prasarana pendidikan pada tahun pelajaran yang akan datang.
d. Bagi Penulis
Dapat menambah wawasan dan dapat mengetahui bagaimana sesungguhnya pengaruh pemanfaatan sarana prasarana dengan
motivasi belajar siswa, serta dapat dijadikan bahan untuk penelitian selanjutnya dan yang relevan dengan permasalahan
penelitian ini.
11
BAB II KAJIAN PUSTAKA