JOB DESCRIPTION DESKRIPSI PERUSAHAAN INSTANSI

commit to user 29

F. JOB DESCRIPTION

Adapun tugas dan tanggung jawab masing – masing jabatan disesuaikan dengan tingkatannya dalam struktur organisasi perusahaan sebagai berikut : a Direktur Umum Adapun tanggung jawab dari Direktur utama adalah : 1. Memimpin perusahaan, Mengawasi serta menilai hasil sasaran perusahaan dan mengkoordinir langsung bagian logistik, keuangan, umum dan perusahaan. 2. Menentukan kebijaksanaan pokok dalam perencanaan, penyusunan pengendalian dan pengembangan perusahaan. 3. Mendelegasikan sebagian wewenang dan tanggung jawab kepada manager. 4. Melakukan pembinaan kegiatan dan menilai hasil dari tujuan perusahaan yang dibantu oleh staf ahli pengawasan. Pada organisasi perusahaan tekstil ini Direktur Utama langsung membawahi tiga manager yaitu : a. Manager Logistik Bertanggung jawab dalam kelancaran pengadaan dan penerimaan bahan baku atau barang untuk kebutuhan perusahaan. Dengan membawahi tiga kepala seksi yaitu kasie gudang, kasie pengadaan I dan Kasie pengadaan II. b. Manager Akuntansi Keuangan Bertanggung jawab dalam mengurus keuangan atau sirkulasi arus uang dalam perusahaan. Dengan membawahi tiga kepala seksi yaitu : Kasie Keuangan, Kasie Akutansi dan Kasie Akuntasi Pajak. c. Manager Umum dan Perusahaan Dengan membawahi dua kepala seksi yaitu Kepala Seksi Personalia dan Kepala Seksi MTC Sipil. Bertanggung jawab untuk : 1. Memperlancar perkembangan perusahaan dan kesejahteraan pegawai serta menentukan urusan kepegawaian. 2. Mencari dan menyeleksi tenaga kerja yang sesuai dengan commit to user 30 spesifikasi dan kebutuhan perusahaan. 3. Melakukan administrasi kepegawaian dan melakukan pembayaran gaji pegawai. 4. Mengadakan hubungan dengan pihak luar untuk hal – hal tertentu, misalnya PKN, penelitian dan lain – lain. b Wakil Direktur Utama Wakil diriektur utama adalah pimpinan tertinggi dalam hal koordinasi dan pengembangan keputusan kekuasaan serta membawahi beberapa bagian.. c Kepala Devisi 1. Membawahi manager produksi 2. Melakukan kontrol dan pengawasan 3. Sebagai koordinator utama para manager 4. Memberi laporan langsung direktur utama. Pada perusahaan ini, kepala devisi terbagi menjadi empat bagian yaitu : 1. Kepala Devisi Pemasaran 1 Dalam pelaksanaan tugasnya, Kepala devisi ini membawahi dua manajer yaitu : a. Manager Pengiriman Bertugas untuk mengelola kegiatan pengiriman barang hasil produksi ke suplier maupun ke konsumen. b. Manager Penjualan I Bertugas menjualkan produk perusahaan dengan membawahi seksi penjualan. 2. Kepala Devisi Pemasaran II a. Manager Pemasaran II Bertanggung jawab dalam mengelola kegiatan pemasaran produk hasil produksi. 3. Kepala Devisi Produksi Dalam melaksanakan tugasnya, Kepala devisi ini membawahi tujuh manager yaitu : a. Manager Weaving commit to user 31 Bertanggung jawab atas jalannya proses produksi pertenunan secara keseluruhan. b. Manager Utility Manager ini bertanggung jawab atas pemeliharaan air, listrik, dan saran-sarana penunjang produksi seperti diesel, air conditioner AC yang digunakan untuk kepentingan operasi perusahaan, serta membawahi dua kepala seksi yaitu Kasie Utility I dan Kasie UtilityII. c. Manager PPC Pengawasan Pengendalian Control Bertanggung jawab dalam mengawasi, mengendalikan dan mengontrol jalannya produksi supaya menghasilkan produk sesuai dengan target yang telah ditentukan. d. Manager Persiapan Printing Manajer ini bertugas mempersiapkan obat dan bahan – bahan kain, dalam operasionalnya, membawahi Seksi Making Up dan Seksi Strike Of Labotorium, serta membawahi Seksi Persiapan Kain Print, Sub Seksi Envaring Rotary print dan Flat Print. e. Manager Printing Manager ini berta dalam memproduksi kain mentah menjadi kain jadi yaitu batik, dengan membawahi satu kepala seksi yaitu kepala seksi produksi. f. Manager Design Bertanggung jawab atas pembuatan motif yang akan diproduksi, disesuaikan dengan pesanan dan selera pasar. g. Manager Finishing Bertanggung jawab atas jalannya proses produksi kain putih finishing secara keseluruhan. 4. Kepala Devisi RENDAL RENDAL adalah Rencana dan Pengawasan Bahan Baku dan Produksi. Bertanggung jawab dalan perencanaan dan pengawasan bahan baku untuk proses produksi. Bagian ini dibantu oleh satu Kepala Seksi. 5. Kepala Seksi Kasie commit to user 32 Bertugas mengkoordinasi dan mengawasi staff yang dibawahi, serta menerima pendelegasian wewenang dan tanggung jawab dari manager.

G. KETENAGAKERJAAN