Dasar Penelitian Subjek Penelitian

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Dasar Penelitian

Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif. Metode penelitian kualitatif menurut Sugiyono 2008:1 yaitu metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi objek yang alamiah, di mana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, teknik pengumpulan data dilakukan secara triangulasi, analisis data bersifat induktif dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari generalisasi. Penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan analisis dokumen secara kritis dialectical document approach. Melalui pendekatan ini, laporan keuangan auditan neraca, laporan laba rugi dan laporan arus kas dibaca dengan teliti, ditabulasi, dibandingkan dengan dokumen lain dalam hal opini auditor dan catatan atas laporan keuangan dan ditarik suatu makna atas fenomena yang ditemukan. Penelitian ini akan melanjutkan hasil penelitian sebelumnya yang telah dilakukan oleh Christiawan 2000 terhadap 32 perusahaan publik Indonesia yang listed di Bursa Efek dengan menganalisis dan memperbandingkan laporan keuangan selama dua tahun yaitu tahun 2000 dan 2001, sementara pada penelitian ini data yang akan digunakan yaitu laporan keuangan berupa neraca, laporan laba rugi, dan laporan arus kas periode 2007 dan 2008. Penelitian ini merujuk rekomendasi Christiawan untuk melakukan cros check ulang hasil temuan pada penelitian sebelumnya apakah perusahaan yang dulu ditemukan tidak konsisten 39 dalam menyajikan laporan keuangannya setelah beberapa tahun ini yaitu antara tahun 2001 sampai tahun 2006 sudah konsisten atau masih tidak konsisten, serta apakah perusahaan yang dulu ditemukan sudah konsisten sekarang masih konsisten atau justru tidak konsisten

3.2 Subjek Penelitian

Subjek dalam penelitian ini adalah 32 perusahaan sampel yang dahulu telah diteliti oleh Christiawan, namun pada perkembangannya dari 32 perusahaan tersebut saat ini hanya tinggal 27 perusahaan dikarenakan ada 5 perusahaan telah tidak listed pada tahun 2007 sampai 2008. Daftar 27 perusahaan sampel dapat dilihat pada Tabel 3.1 berikut : Tabel 3.1 Daftar nama perusahaan sampel yang diteliti No Nama Perusahaan 1. PT Darya Varia Laboratoria tbk 2. PT Duta Pertiwi Nusantara tbk 3. PT Fortune Indonesia tbk 4. PT HM Sampoerna tbk 5. PT Indosiar Karya Media tbk 6. PT Kalbe Farma tbk 7. PT Kimia Farma Persero tbk 8. PT Schering-Plough Indonesia tbk 9. PT Surya Semesta Internusa tbk 10. PT Tempo Intimedia tbk 11. PT Unilever Indonesia tbk 12. PT Zebra Nusantara 13. PT Alakasa Industrindo tbk 14. PT Aneka Tambang tbk 15. PT Astra Internasional tbk No Nama Perusahaan 16. PT Berlina tbk 17. PT Budi Acid Jaya tbk 18. PT Gajah Tunggal tbk 19. PT Indofood Sukses Makmur tbk 20. PT Lautan Luas tbk 21. PT Lippo Securities tbk 22. PT Surya Intrindo Makmur tbk 23. PT Suryamas Duta Makmur tbk 24. PT Bintang Mitra Semesta Raya tbk 25. PT Bank Mega tbk 26. PT Lippo General Insurance tbk 27. PT Intiland Development tbk Sumber : ISX 2008

3.3 Fokus Penelitian